Berpikir Memakan Banyak Kalori? Ini Penjelasannya!

- Selasa, 30 November 2021 | 11:30 WIB
Berpikir. (photo/Ilustrasi/Pexels/Brett Sayles)
Berpikir. (photo/Ilustrasi/Pexels/Brett Sayles)

Salah satu asumsi atau ungkapan yang beredar adalah berpikir dapat membakar kalori dalam jumlah yang banyak. Namun, benarkah asumsi tersebut?

Hal tersebut pernah terjadi kepada seorang pemain elit catur di Rusia, Anatoly Karpov. Di mana, Anatoly sendiri alami penurunan berat badan hingga 10 kilogram. Karena hal tersebut, perlombaan pernah dibatalkan karena kekhawatiran penyelenggara kompetisi dengan kondisi tubuh dari Anatoly sendiri. 

Permainan catur diketahui membakar 6.000 kalori dalam satu hari pertandingan, meski kompetitor hanya duduk dan bermain catur. Ini dijelaskan otak merupakan salah satu organ yang mengonsumsi telah banyak energi.

Jika dihitung, otak menghabiskan kalori rata-rata 350 atau 450 kalori per hari untuk wanita atau pria. Di mana, penggunaan kalori ini lebih besar jika dibandingkan dengan masa kanak-kanak. 

Selain hal tersebut, otak tidak pernah beristirahat. Ketika tidur pun, otak masih membutuhkan bahan bakar guna memberikan sinyal antar sel yang berfungsi untuk menjaga tubuh kita. 

Karena otak merupakan organ dengan pemakaian energi terbesar, dapat disimpulkan bahwa secara keseringan dengan memakai organ ini maka semakin banyak juga energi yang dibutuhkan untuk mendukung aktivitas yang sedang dilakukan.

Gimana guys, menurut kamu mengenai penjelasan dari asumsi yang satu ini? Apakah kamu setuju dengan penjelasan di atas? Tulis pendapat kamu di kolom komentar ya guys!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Fakta dan Mitos Tahun Kabisat yang Kamu Harus Tau

Rabu, 28 Februari 2024 | 12:25 WIB
X