Peristiwa 11 Mei: Lahirnya Ismail Marzuki hingga Israel Gabung PBB

- Selasa, 11 Mei 2021 | 11:00 WIB
Komponis besar Tanah Air, Ismail Marzuki (wikipedia).
Komponis besar Tanah Air, Ismail Marzuki (wikipedia).

Berbagai peristiwa bersejarah terjadi pada 11 Mei yang tepat jatuh pada hari ini. Berikut beberapa rangkuman momen-momen tak terlupakan tersebut.

Beberapa momen bersejarah tercatat pernah terjadi pada 11 Mei di masa lalu. Mulai dari lahirnya komponis besar Indonesia, Ismail Marzuki hingga Israel yang bergabung dengan Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB).

Deretan peristiwa tersebut terus dikenang hingga saat ini. Berikut Indozone merangkum 4 peristiwa bersejarah yang terjadi pada 11 Mei.

Baca Juga: Peristiwa 10 Mei: Lahirnya Rosihan Anwar hingga Nelson Mandela Disumpah

1. Konstatinopel jadi ibu kota kekaisaran Romawi

-
Peta Konstatinopel (Wikipedia).

Roma Baru atau Nova Roma adalah sebuah nama yang diberikan oleh Kaisar Romawi Konstantinus Agung pada 330 Masehi untuk ibu kota kekaisaran barunya di kota pesisir Eropa selat Bosporus, yang juga dikenal sebagai Bizantium sampai seterusnya, dan sebagai K?nstantinoúpolis (Konstantinopel). Kota tersebut sekarang dikenal sebagai Istanbul.

Konstantinus secara esensial membangun kembali kota tersebut pada skala monumental, sebagian dimodelkan seperti kota Roma.  Konstatinopel adalah ibu kota Kekaisaran Romawi, Kekaisaran Romawi Timur, Kekaisaran Latin, dan Kesultanan Utsmaniyah. Hampir selama Abad Pertengahan, Konstantinopel merupakan kota terbesar dan termakmur di Eropa.

2. Israel jadi anggota PBB 

-
Israel jadi anggota PBB (Wikipedia)

Israel menjadi anggota Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) pada 11 Mei 1949. Setelah menang dalam perang Arab0 Israel pertama, Negara Zionis itu merayakan kemenangan dan meninggalkan kesengsaraan untuk rakyat Palestina.

Gencatan senjata dilakukan pada 1949 antara Israel dan lima negara Arab hingga akhirnya resmi menjadi anggota PBB. Inggris membebaskan setidaknya 2 ribu tahanan Israel dan mengakui negara tersebut pada 11 Mei 1949 yang membuatnya menjadi anggota PBB.

3. Lahirnya Ismail Marzuki, komponis Indonesia

-
Ismail Marzuki (Wikipedia).

Ismail Marzuki (lahir di Kwitang, Senen, Batavia, 11 Mei 1914 – meninggal di Kampung Bali, Tanah Abang, Jakarta, 25 Mei 1958 pada umur 44 tahun) adalah salah seorang komponis besar Indonesia. Namanya sekarang diabadikan sebagai suatu pusat seni di Jakarta yaitu Taman Ismail Marzuki (TIM) di kawasan Salemba, Jakarta Pusat.

Ismail Marzuki memulai debutnya di bidang musik pada usia 17 tahun, ketika untuk pertama kalinya ia berhasil mengarang lagu "O Sarinah” pada tahun 1931. Lagu ciptaan karya Ismail Marzuki yang paling populer adalah Rayuan Pulau Kelapa yang digunakan sebagai lagu penutup akhir siaran oleh stasiun TVRI pada masa pemerintahan Orde Baru.

4. Bob Marley meninggal dunia

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X