Bukan di Dalam Tanah, Jasad Ratu Elizabeth II Dimakamkan di Dalam Brangkas Kastil Windsor

- Rabu, 21 September 2022 | 17:05 WIB
Prosesi Pemakaman Ratu Elizabeth II. (Instagram/theroyalfamily)
Prosesi Pemakaman Ratu Elizabeth II. (Instagram/theroyalfamily)

Pemakaman Ratu Elizabeth II pun telah usai dilaksanakan, kini mayat sang Ratu telah resmi dimakamkan. Namun, bukannya di dalam tanah, melainkan jasad Ratu Elizabeth II dimakamkan di dalam sebuah brangkas Kerajaan Inggris.

Melansir BBC, Ratu Elizabeth II dimakamkan di Kapel St. George, Kastil Windsor, London, Inggris. Mayat sang Ratu dimasukkan ke dalam sebuah penyimpanan bawah tanah di kapel tersebut bersama dengan jasad sang suami, Pangeran Philip dan juga sang ayah, Raja George VI.

Baca Juga: Jenazah Telah Dimakamkan, Selamat Jalan Ratu Elizabeth II

Rupanya, hal ini sudah menjadi tradisi kerajaan Inggris sejak dipimpin oleh Raja George VI, di mana anggota keluarga kerajaan yang meninggal dimasukkan ke dalam brangkas penyimpanan jasad tersebut dan bakal mengalami yang namanya perpindahan tempat sesuai dengan siapa lebih dulu berada di dalam brangkas tersebut.

Tak hanya sang ayah dan juga suami, Ratu Elizabeth II juga dimakamkan bersama dengan sang ibu, Ratu Elizabeth The Queen Mother dan juga saudarinya Princess Margareth.

Lewat penjelasan dari video yang diunggah oleh akun TikTok @fingggg_, untuk menjaga supaya jasad sang Ratu tidak mengalami pembusukan secara cepat, peti mati sang Ratu dilapisi dengan timah yang tebal.

Baca Juga: Merinding! Ada Lima Makam Misterius di Dalam Rumah Nenek Ini, Kuburan Siapakah Itu?

Selain itu juga, timah nantinya akan menyegel peti dan mencegah kelembapan masuk sehingga cara ini bisa menjaga tubuh tetap utuh, bau dan racun dari mayat tidak akan merusak lingkungan.

Hal serupa juga dilakukan pada mayat mendiang Lady Diana dan anggota keluarga kerajaan yang telah meninggal sebelum-sebelumnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X