Jembatan Choluteca, Jembatan di Honduras Yang Usai Dibangun Malah Tak Ada Gunanya

- Senin, 25 Januari 2021 | 17:05 WIB
Jembatan Choluteca (Istimewa)
Jembatan Choluteca (Istimewa)

Suatu kejadian aneh pernah terjadi di Honduras, Amerika Tengah dimana ada jembatan yang dibangun selama dua tahun yang mana pada akhirnya jadi tidak berguna sama sekali.

Pada awalnya pemerintah Honduras membangun jembatan ini agar tahan badai dan angin topan. Jembatan yang bernama Choluteca ini dibangun sepanjang 484 meter dan dikerjakan selama 2 tahun dari 1996-1998.

Namun usai dibangun, ada badai yang menghantam wilayah tersebut bernama badai Mitch yang menyebabkan 11 ribu kematian di Amerika Tengah, termasuk 7000 jiwa di Honduras.

Karena pada awalnya jembatan ini dibangun supaya tahan badai dan angin topan, alhasil jembatan tersebut masih berdiri kokoh. Hanya terjadi kerusakan ringan saja di jembatan ini. Bahkan jembatan ini jadi jembatan yang masih berdiri di antara jembatan lain yang hancur saat kejadian badai tersebut.

Namun suatu fenomena aneh terjadi dimana aliran air atau aliran sungai yang ada di bawah jembatan ini malah berpindah haluan. Jembatan yang tadinya sangat dibanggakan warga Honduras itu kini menjadi seperti tak berguna.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

Fakta dan Mitos Tahun Kabisat yang Kamu Harus Tau

Rabu, 28 Februari 2024 | 12:25 WIB
X