Cara Unik Kelelawar Berkomunikasi untuk Mencari Makan, Membentuk Jaringan Pemangsa

- Rabu, 10 Agustus 2022 | 12:52 WIB
Ilustrawsi kelelawar. (Unsplash)
Ilustrawsi kelelawar. (Unsplash)

Cara hidup berkoloni kelelawar membuat binatang ini kerap melakukan seluruh kegiatan bersama-sama dengan kelompoknya. Tak terkecuali dalam mencari makan.

Dalam mencari makanan, kalelawar beserta kelompoknya memiliki strategi komunikasi dan kerja sama yang baik dalam mendapatkan bekal untuk dimakan.

Baca Juga: Kocak! Penonton Rekam Seekor Kelelawar Terbang Dalam Bioskop saat Pemutaran 'The Batman'

Dikutip dari National Geographic, kelelawar menggunakan cara distribusi untuk mempertahankan hidup mereka sehingga mampu saling bertukar informasi untuk mendapatkan makanan.

Melalui sebuah studi yang dilakukan oleh Universitas Potsdam dan Institut Penelitian Kebun Binatang dan Margasatwa Leibniz (Leibniz-IZW), kelelawar membentuk jaringan sensor bergerak untuk meningkatkan peluan menemukan mangsanya.

Menurut studi tersebut, predator dapat menyesuaikan diri dengan kondisi lingkungan yang bervariasi melalui strategi mencari makan yang fleksibel dengan berjejaring dengan spesies sejenis.

Jika mangsa didistribusikan secara tidak teratur di seluruh lanskap dan hanya tersedia untuk waktu yang singkat. Maka tugas ini tampak seperti mencari jarum di tumpukan jerami.

Oleh karena itu, hewan yang bergantung pada mangsa yang tidak terduga seperti itu sering mengembangkan strategi sosial untuk mencari makan. Selama mencari mangsa, individu berhubungan satu sama lain dan bertukar informasi tentang lingkungan mereka.

Dengan mencari makan dalam kelompok, kelelawar dapat menemukan mangsa bahkan di lanskap budidaya skala besar. Dengan demikian juga secara efektif berkontribusi pada pengendalian "hama" serangga pertanian.

Artikel Menarik Lainnya:

Apakah Benar Kelelawar Itu Buta? Ini Jawaban yang Bisa Kamu Temukan

Terkesan Menyeramkan, Ini 5 Fakta Unik Kelelawar, Kotorannya Bisa Jadi Bahan Bubuk Mesiu

Tulang Rahang Kelelawar Vampir yang Berusia 100.000 Tahun Lalu Berhasil Ditemukan!
 

 

Editor: Administrator

Tags

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X