Toko Tusuk Gigi di Jepang Ini Berdiri Lebih dari 300 Tahun yang Lalu

- Selasa, 21 Juli 2020 | 18:00 WIB
Saruya yang berada di distrik Nihonbashi.  (soranews24.com)
Saruya yang berada di distrik Nihonbashi. (soranews24.com)

Di Jepang terdapat sebuah toko yang telah menjual tusuk gigi sejak 300 tahun yang lalu dan masih beroperasi hingga kini. 

Toko ini bernama Nihonbashi Saruya yang berada di distrik Nihonbashi. Meski toko ini hanya menjual tusuk gigi namun telah melalui sejarah yang cukup panjang sejak didirikan pada tahun 1704. 

Pada zaman Edo (1603-1868), tusuk gigi digunakan sebagai pembersih sisa makanan di gigi serta sebagai alat untuk menusuk kue tradisional wagashi. 

-
Toko tusuk gigi Saruya di Jepang. (soranews24.com)

Toko ini didirikan adalah Tokugawa Tsunayoshi, komandan dinasti Tokugawa yang kala itu memimpin Jepang.

Meski tampilan toko kini telah terlihat modern, namun di dalamnya Saruya masih menjual beraneka tusuk gigi tradisional dengan ukuran dan bentuk yang beragam pula. 

Toko ini selalu menggunakan kayu unggul untuk bahan produksi. Salah stau jenis yang banyak dijual adalah jenis tradisional yang dibentuk dengan tangan, sehingga tidak mudah patah, dan memiliki aroma lebih harum. 

-
Tusuk gigi Saruya di Jepang. (soranews24.com)

Harganya tusuk gigi di toko bersejarah ini juga cukup lumayan, misalnya saja tusuk gigi kemasan yang dibandrol 1.100 yen (Rp 151.000) dengan 70 isi. .

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

Fakta dan Mitos Tahun Kabisat yang Kamu Harus Tau

Rabu, 28 Februari 2024 | 12:25 WIB
X