Kelelawar Vampir, Satu-satunya Mamalia Pemakan Darah

- Rabu, 28 Oktober 2020 | 09:30 WIB
Kelelawar vampir (Desmodus rotundus). (Wikipedia)
Kelelawar vampir (Desmodus rotundus). (Wikipedia)

Secara umum kelelawar adalah satu-satunya mamalia yang bisa terbang. Namun, selain dari itu terdapat kelelawar luar biasa lain yang biasa disebut kelelawar vampir atau kelelawar iblis. 

Kelelawar vampir (Desmodus rotundus) adalah satu-satunya mamalia yang memakan darah sepenuhnya.

Kelelawar terkenal ini memiliki perilaku nokturnal dimana mereka akan tidur di siang hari dalam kegelapan total, tergantung terbalik dari atap gua. 

Biasanya  mereka akan berkumpul dalam koloni yang terdiri sekitar 100  - 1000 individu atau lebih. 

-
Kelelawar vampir (Desmodus rotundus). (Reuters/Brock Fenton/Handout)

Kelelawar vampir tidak hidup di seluruh dunia melainkan mendiami sebagian Meksiko, Amerika Tengah, dan Amerika Selatan.

Seperti halnya vampir dalam film fantasi, mereka menghisap darah-darah hewan seperti sapi dan kuda. 

Mereka akan mendarat di dekat mangsa di dalam kegelapan di malam hari, berjalan di tanah, lalu memakan hewan yang sedang tidur menggunakan gigi setajam siletnya untuk menembus kulit korban. 

Kelelawar vampir membutuhkan waktu untuk meminum darah korbannya selama sekitar 30 menit. Mereka dapat menyedot darah sebanyak setengah dari berat tubuhnya sehari. 

Laman nationalgeographic menyebutkan, hewan ini tidak mengeluarkan cukup darah untuk membahayakan inangnya, tetapi gigitannya dapat menyebabkan infeksi dan penyakit yang parah.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X