Pencambuk Anjing, Pekerjaan yang Terlupakan di Masa Lalu

- Kamis, 24 Desember 2020 | 09:55 WIB
Ilustrasi pekerjaan pencambuk anjing. (Istimewa)
Ilustrasi pekerjaan pencambuk anjing. (Istimewa)

Ada banyak pekerjaan unik di masa lalu yang mungkin tidak ada lagi kita temukan saat ini. 

Seperti di Inggris pada abad ke-16, anjing liar yang mengganggu kebaktian gereja menjadi masalah besar. 

Sehingga banyak paroki menggunakan “pencambuk anjing”, yang bertugas mengusir anjing dan mencegah hewan-hewan ini berkerumun di sekitar gereja atau menyerang para pendeta ketika dia membagikan roti dan wafer di tangga gereja. 

Si pencambuk anjing akan membawa cambuk dan penjepit panjang, yang digunakannya untuk mencengkeram leher anjing dan mengeluarkannya dari halaman gereja.

Pada saat itu, tidak jarang anjing rumahan menemani pemiliknya atau sengaja mengikuti pemiliknya hingga ke gereja. 

-
Patung pencambuk anjing, atau hondenslager, di Grote Kerk, Haarlem. (Wikipedia)

Meskipun anjing-anjing itu dengan sabar menunggu di luar sampai kebaktian selesai, perkelahian akan selalu terjadi di antara kawanan yang berkumpul di luar pintu gereja

Pencambuk anjing kemudian akan mencabut cambuknya dan mulai memukul mereka yang paling banyak bersuara. 

Sementara penjepit berguna saat anjing melawan, atau saat kawanan menjadi sulit dikendalikan.

Pencambuk anjing dibayar dengan cara apa pun yang memungkinkan, seperti uang tunai atau barang-barang penting. 

Namun pekerjaan unik ini telah memudar sejak akhir abad ke-18 dan seterusnya. 

Itu karena gereja menginstruksikan orang-orang untuk meninggalkan hewan peliharaannya di rumah. 

Artikel Menarik Lainnya: 

 

Editor: Administrator

Tags

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X