5 Cara Paling Efektif untuk Mengusir Semut Dalam Rumah

- Selasa, 6 Oktober 2020 | 16:00 WIB
Ilustrasi semut di dalam rumah. (jimstermitepestcontrol.com.au)
Ilustrasi semut di dalam rumah. (jimstermitepestcontrol.com.au)

Banyak semut di rumah pasti membuat kesal. Meskipun semut bertubuh kecil, tapi kehadirannya yang berkoloni seringkali menganggu.

Saat kamu tak sengaja menumpahkan gula, dalam sekejap saja semut sudah datang menyerbu. Hal ini pasti sangat menyebalkan.

Berikut ada 5 cara paling efektif untuk mengusir semut dalam rumah yang harus kamu coba.

1. Petroleum Jelly

-
Ilustrasi semut. (freepik/stockvault)

Produk perawatan kulit dengan bentuk Petroleum Jelly cukup efektif untuk mengusir keberadaan semut dalam rumah. Berkat aroma Potreleum Jelly, semut akan menjauhi area yang diolesi. Selain itu teksurnya yang lengket membuat semut menghindari area tersebut.

2. Tepung Terigu

-
Ilustrasi tepung terigu. (freepik)

Jika kamu menemukan koloni semut dalam rumah dan kamu ingin mengusirnya, kamu bisa menggunakan tepung terigu. Taburkan tepung terigu di jalur yang sering dilewati koloni semut. Tepung terigu akan membuat koloni semut sulit menerobos jalur tersebut.

3. Daun Sirih

-
Ilustrasi daun sirih. (freepik)

Selain sering dipakai sebagai obat tradisional, daun sirih juga bisa digunakan untuk mengusir semut. Caranya gampang banget, kamu hanya perlu meletakan beberapa lembar daun sirih di tempat yang sering dilewati koloni semut. Mereka akan menghindari spot tersebut lho.

4. Air Lemon

-
Ilustrasi lemon. (freepik/stockking)

Koloni semut tidak menyukai aroma asam dari air lemon, ini bisa kamu gunakan untuk mengusir mereka. Kamu hanya perlu peras lemon dan masukan air lemon ke dalam botol spray. Semprotkan air lemon di area yang sering dilewati koloni semut.

5. Bersih-bersih

-
Ilustrasi bersih-bersih rumah. (freepik/master1305)

Tentunya dengan sering bersih-bersih di rumah membuat koloni semut tidak akan muncul di rumah kamu, sebab salah satu penyebab kemunculan semut adalah adanya sumber makanan di sekitar atau remah-remah makanan yang bisa mereka ambil untuk dibawa ke tempatnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Terkini

Fakta dan Mitos Tahun Kabisat yang Kamu Harus Tau

Rabu, 28 Februari 2024 | 12:25 WIB
X