Penampakan Ketapel Raksasa Alat Pelempar Nabi Ibrahim ke Kobaran Api, Potretnya Ngeri!

- Minggu, 26 Maret 2023 | 23:00 WIB
Penampakan ketapel raksasa untuk melempar Nabi Ibrahim AS ke kobran api. (YouTube/Thaha Yasin)
Penampakan ketapel raksasa untuk melempar Nabi Ibrahim AS ke kobran api. (YouTube/Thaha Yasin)

Nabi Ibrahim AS mendapat begitu banyak rintangan saat berdakwah mengajarkan tauhid. Ajaran agama Hanif yang dibawanya ditentang keras, terutama oleh Raja Namrud.

Dikisahkan dalam Al Qur’an dan berbagai literatur, Raja Namrud merupakan penguasa di tempat Nabi Ibrahim tinggal. Sosoknya terkenal zalim dan sangat kejam. 

Bahkan, Nabi Ibrahim pernah dibakar hidup-hidup oleh Namrud. Hukuman itu didapatkan Nabi Ibrahim lantaran terus berdakwah di tengah masyarakat Babilonia.

Ironisnya, hukuman pembakaran itu dilakukan Namrud dengan melemparkan Nabi Ibrahim dari sebuah ketapel. Alat itu sengaja dibuat Namrud dari beton yang cukup besar yang diletakkan di tengah kota agar Ibrahim jera.

Penampakan Ketapel Raksasa

-
Penampakan ketapel raksasa untuk melempar Nabi Ibrahim AS ke kobran api. (YouTube/Thaha Yasin)

Nah belum lama ini, viral sebuah video yang memperlihatkan ketapel berbentuk dua tiang raksasa yang dibuat oleh Namrud untuk melempar Ibrahim ke kobaran api.

Penampakan ketapel tersebut sangat ngeri karena ukurannya begitu besar dan tinggi, bahkan berkali-kali lipat dari tubuh Nabi Ibrahim yang diyakini tak jauh berbeda dari manusia masa kini.

Dilihat dalam unggahan yang dibagikan di kanal YouTube Thaha Yasin, tampak sebuah bangunan di atas gunung yang diyakini sebagai tempat nabi Ibrahim mendapatkan hukuman dari Namrud.

Tempat itu merupakan sebuah benteng yang dibangun untuk melempar Nabi Ibrahim dengan menggunakan ketapel raksasa kemudian dibakar hidup-hidup.

“Jadi, itu kan dua tiang, jadi nabi Ibrahim itu di sini (di tengah dua tiang). Jadi dikasih semacam  tali, ditarik ke belakang, terus dilepas,” ujar perempuan di dalam video.

Ia menjelaskan bagaimana proses Nabi Ibrahim dilempar dari benteng yang kini menyisakan dua tiang raksasa. Tiang itu menjulang tinggi dan masih berdiri kokoh hingga kini.

Baca juga: Jadi Sejarah Kurban, Apakah Nabi Ibrahim Benar-Benar Menyembelih Nabi Ismail?

Namrud sendiri disebutkan sengaja membangun sebuah benteng untuk meninggikan ketapel raksasa tersebut.

Tujuannya agar seluruh masyarakat saat itu bisa dengan jelas menyaksikan proses hukuman yang harapannya membiasakan Nabi Ibrahim.

“Jadi sengaja, ini dua tiang tempat beliau dilempar itu sengaja ditaruh di puncaknya puncak. Ini sudah di atas masih ditambah lagi sama benteng. Terus dikasih dua tiang. Bayangkan sejauh itu, lho,” ungkap si wanita.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Fakta dan Mitos Tahun Kabisat yang Kamu Harus Tau

Rabu, 28 Februari 2024 | 12:25 WIB
X