Pemuda Nepal Punya Ekor Sepanjang 70 Cm, Bangga Dipanggil Hanoman

- Rabu, 13 April 2022 | 14:37 WIB
Pemuda Nepal punya buntut 17 cm. (YouTube)
Pemuda Nepal punya buntut 17 cm. (YouTube)

Seorang remaja dari Nepal dianggap jelmaan hanoman karena memiliki ekor yang tumbuh dari tubuhnya.

Remaja berusia 16 tahun itu bernama Deshant Adhikari. Ia menjadi terkenal setelah memperlihatkan ekornya yang memilki panjang 70 sentimeter (cm) di media sosial.

Ekor yang terletak di tulang ekornya itu pertama kali terlihat oleh orang tuanya beberapa hari setelah kelahirannya.

Melansir The Mirror, Rabu (13/4/2022) setelah melihat ekornya, orang tua Deshant membawanya ke beberapa rumah sakit setempat. Mereka mendapatkan informasi perlu berobat ke luar negeri untuk mengoabti kelainan anaknya.

Namun, seorang pendeta setempat mengatakan kepada orang tua Deshant, bahwa anaknya adalah reinkarnasi dari Dewa Hanoman (dewa monyet), salah satu dewa dalam kepercayaan Hindu.

Baca juga: Indonesia Kemungkinan Dapat Kouta Haji Tahun 2022 Sebanyak 106 Ribu Jemaah

Deshant awalnya juga malu dengan keunikan bagian tubuhnya itu. Namun, sekarang dia dengan bangga menunjukkan ekornya kepada dunia.

“Sebuah video saya menjadi viral di Tik Tok dan sekarang banyak orang mengenal saya sebagai anak laki-laki berekor, dan saya merasa senang dengan hal itu," ujarnya.

"Orang-orang memanggil saya Hanoman (Dewa Monyet)," lanjutnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X