Mengenal Wendigo, Cerita Mitologi yang Dipercaya oleh Orang Algonquain!

- Selasa, 28 September 2021 | 14:10 WIB
Ilustrasi Wendigo. (photo/Ilustrasi/Dok. Pop Sugar)
Ilustrasi Wendigo. (photo/Ilustrasi/Dok. Pop Sugar)

Terdapat juga sebuah legenda atau mitologi yang dipercaya oleh orang Algonquain, suku asli di wilayah Amerika Utara. Di mana, terdapat satu makhluk mitologi yang digambarkan seperti seekor anjing besar yang bernama Wendigo

Wendigo sendiri adalah makhluk yang jahat pemangsa daging manusia. Wendigo sendiri dapat berubah wujud menjadi manusia. Sedangkan, jika dilihat dari versi lain, Wendigo sendiri adalah satu makhluk tinggi besar yang digambarkan seperti dengan rusa yang bertanduk besar dan berjalan membungkuk. 

Versi yang dimaksud itu adalah versi yang didasarkan pada film Pet Semetary 2019 yang diangkat berdasarkan kisah novel yang merupakan karya dari Stephen King pada 1983. Wendigo dianggap menyeramkan karena makhluk itu menampakkan diri dengan tubuh membusuk dan isi tubuh yang berceceran. Suku dari Indian America meyakini bahwa makhluk itu adalah roh manusia yang telah dikutuk menjadi jahat. 

Selain kejam dan sering membunuh makhluk hidup, Wendigo menurut legenda mampu memerintahkan makhluk hidup apa pun di sekitar wilayahnya. 

Mengenai sosok sebenarnya dari Wendigo belum jelas sepenuhnya, apakah dia adalah manusia, siluman, hewan ataupun iblis dikarenakan belum ada penemuan pasti mengenai makhluk ini. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X