James Cook Navigator dan Penjelajah Inggris yang Membuat Peta

- Selasa, 22 Oktober 2019 | 11:30 WIB
photo/id.wikipedia.org
photo/id.wikipedia.org

James Cook lahir pada 27 Oktober 1728 di Marton, Inggris. Ia adalah seorang penjelajah dan navigator asal Inggris yang telah banyak mengarungi lautan.

Ia berhasil membuat peta menyuluruh untuk garis pantai Selandia Baru. Hasil petanya dianggap sebagai peta pertama paling akurat dan digunakan untuk membantu banyak misi penjelajahan. 

Nama James Cook pun tercatat sebagai salah satu penempuh perjalanan eksplorasi yang melewati Samudra Pasifik. Cook melakukan tiga kali penjelajahan yaitu ditahun 1768 hingga 1771, 1772 hingga 1775 dan 1776 sampai 1779.

Di tahun 1776 merupakan penjelajahan terakhir Cook yang mendarat di Hawaii. Selama berlabuh di Hawaii terjadi konflik tim ekspedisi dengan penduduk setempat yang mencuri sebuah kapal. Di tanggal 14 Februari 1779 Cook dan beberapa rekannya terbunuh dalam pertikaian itu. 
 

Editor: Administrator

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X