Terkenal Romantis, Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip Nyatanya 72 Tahun Tidur Terpisah

- Rabu, 14 September 2022 | 15:30 WIB
Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip (Getty)
Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip (Getty)

Banyak orang kagum dengan kekuatan cinta antara Ratu Elizabeth II dan suaminya, Pangeran Philip. Sebab sampai akhir hayat keduanya masih saling menunjukkan romantisme dan menjaga setia satu sama lain.

Namun tak banyak yang tahu bahwa semasa hidupnya, Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip tidur di kasur yang terpisah. Hal ini bahkan sudah berlangsung selama 72 tahun.

Dikutip dari Express, Ratu dan suaminya tidur di ranjang yang terpisah karena itu adalah tradisi di kalangan kelas atas Inggris.

Baca juga: Gegara Tinta Pena, Raja Charles III Kesal Nggak Ketulungan, Sikap Manjanya Disorot

Di mana menurut pakar etiket yang juga sepupu Pangeran Philip, Lady Pamela Hicks, tidur terpisah dilakukan demi menjaga kenyamanan masing-masing saat tidur.

-
Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip (Getty)

Bahkan sebelum wafatnya Pangeran Philip, pasangan suami-istri itu tidak hanya tidur di kasur terpisah, tapi juga di kamar yang terpisah. 

"Di Inggris, orang-orang kalangan kelas atas selalu memiliki kamar terpisah. Dengan begitu masing-masing tidak perlu terganggu oleh suara dengkuran atau kaki yang saling tumpang tindih," ungkap Lady Pamela Hicks.

Meski begitu, bukan berarti setiap pasangan kalangan atas di Inggris tidak pernah tidur bersama.

Jika keduanya merasa nyaman dan ingin tidur berdua, hal itu memungkinkan saja untuk dilakukan sesuai dengan kesepakatan masing-masing.

-
Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip (Getty)

Selain itu, The Daily Beast melaporkan bahwa kamar terpisah dari rumah bangsawan Inggris merupakan simbol dari kehidupan kelas atas sehingga sangat umum jika Ratu Elizabeth II dan suaminya melakukan hal serupa.

“Kamar-kamar terpisah tentu sangat umum sebelum Perang Dunia II di rumah yang cukup besar mana pun, bahkan ketika hubungan itu tidak terganggu. Bahkan pasangan yang menikah dengan bahagia menemukan banyak alasan praktis untuk tidur secara terpisah, mulai dari jadwal tidur yang berbeda hingga preferensi suhu yang tidak sesuai,” bunyi laporannya. 
 

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X