Crested Duck, Bebek Berjambul yang Cantik Namun Menyedihkan

- Jumat, 28 Agustus 2020 | 19:00 WIB
Bebek berjambul atau Crested duck. (Pierre Tribhou/Wikimedia Commons)
Bebek berjambul atau Crested duck. (Pierre Tribhou/Wikimedia Commons)

Bebek selama ini punya citra memiliki rambut atau bulu di kepala yang halus, hanya sedikit orang yang mengetahui keberadaan bebek berjambul atau rambut acak-acakan. 

Bebek yang disebut dengan 'crested duck' ini memiliki penutup kepala yang sangat menarik untuk dilihat. Mungkin penampakannya akan mengingatkanmu pada karakter Mr. Ping, ayah Po dalam animasi 'Kungfu Panda'. 

-
Bebek berjambul. (scienceinfo)

Namun semua kecantikan itu menyimpan efek samping yang parah bagi si bebek. 

Bulu yang tampak lucu dikepala bebek itu sebenarnya adalah cacat genetik dan memiliki implikasi kesehatan serius. 

Tatanan rambut halus itu tumbuh dari bagian jaringan lemak akibat perubahan stuktur dan bentuk tengkorak bebek. 

Crested duck sendiri merupakan jenis bebek domestik yang dibawa ke Eropa dari Hindia Timur dengan kapal Belanda. 

Foto-foto bebek jambul yang lucu dan beredar di media sosial menjadikan bebek tersebut banyak dicari sebagai hewan peliharaan. Masalahnya, ini merupakan awal mula kekejaman untuk bebek.

-
Crested duck atau bebek berjambul. (Instagram/sandysharkeyphotography)

Sebab cara paling pasti untuk membiakkan bebek jambul adalah dengan menggunakan jantan dan betina jambul. Hal itu dilaporkan sebagai kesalahan dan bahkan kejam di kalangan peternak bebek. 

Itu karena membiakkan 2 bebek jambul akan menyebabkan sebagian besar embrio mati di dalam cangkangnya, dengan beberapa otak berkembang di luar tengkorak mereka. 

Bahkan mereka yang menetas akan sering mati dalam waktu beberapa hari. Sementara yang beruntung dapat bertahan hidup akan menderita epilepsi sepanjang hidup mereka, sehingga menyebabkan penurunan harapan hidup.

Sayangnya, tidak banyak orang yang mengetahui kebenaran menyedihkan di balik “gaya rambut” bebek jambul yang tampak lucu, karena mereka sebagian besar mereka ditampilkan sebagai hewan ternak yang menggemaskan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X