Bagaimana Cara Kerja Hand Sanitizer Membunuh Kuman?

- Rabu, 9 September 2020 | 10:00 WIB
Ilustrasi memakai Hand Sanitizer. (Pixabay/sweetlouise)
Ilustrasi memakai Hand Sanitizer. (Pixabay/sweetlouise)

Menggunakan hand sanitizer atau pembersih tangan adalah alternatif efektif untuk menjaga tangan tetap bersih saat sabun dan air tidak tersedia.

Hand sanitizer telah menjadi barang penting terlebih akhir-akhir ini sebagai cara paling mudah dan praktis untuk membersihkan kuman, bakteri atau virus. 

Namun apa itu hand sanitizer dan bagaimana cara kerjanya?

Hand sanitizer berbahan dasar alkohol yang dapat membunuh berbagai bakteri dan virus, tetapi tidak efektif untuk semua kuman.

Hand sanitizer harus mengandung alkohol 60 hingga 95 persen agar efektif melindungi kamu dari penyakit menular.

Bagaimana cara kerja hand sanitizer?

Ketika pembersih yang berbasis alkohol bersentuhan dengan bakteri, proses yang disebut denaturasi terjadi. 

Selama denaturasi, alkohol membuka dan menonaktifkan protein penting dan lapisan luar bakteri. 

Proses ini membuat mikroba secara efektif menjadi tidak berguna atau membunuhnya.

Hal ini dapat diumpamakan seperti kamu mengenakan mantel untuk melindungi diri di hari yang dingin, tetapi kemudian saat tengah berjalan tiba-tiba mantel itu dengan cepat hancur menjadi jutaan keping.

Kepingan mantel itu secara teknis masih ada di sekitar kamu, tetapi saat kepingan itu tidak disatukan oleh benang yang membuatnya menjadi mantel musim dingin, maka jutaan kepingan itu tidak akan dapat menjadi pelindung. 

Seperti itulah ketika bakteri bersentuhan dengan pembersih, protein penting mikroba menjadi tidak lagi berguna. 

Namun meski alkohol telah memiliki sejarah panjang sebagai disinfektan efektif melawan beberapa virus dan bakteri. Namun ia hanyalah cadangan praktis jika kita tidak memiliki akses ke sabun dan air mengalir.

Sebab para profesional perawatan kesehatan setuju bahwa tidak ada yang lebih baik daripada mencuci tangan secara menyeluruh dengan sabun dan air mengalir biasa. 

Halaman:

Editor: Administrator

Terkini

Fakta dan Mitos Tahun Kabisat yang Kamu Harus Tau

Rabu, 28 Februari 2024 | 12:25 WIB
X