Darimanakah Asal Kata Galaksi dan Istilah Milky Way?

- Jumat, 20 Desember 2019 | 10:00 WIB
photo/phys.org
photo/phys.org

Dalam ilmu astronomi, galaksi adalah suatu sistem yang terdiri dari bintang, debu, dan gas yang amat luas, di mana anggotanya memiliki gaya tarik menarik atau gravitasi. 

Suatu galaksi pada umumnya terdiri atas miliaran bintang yang memiliki warna, ukuran, dan karakteristik yang sangat beraneka ragam.

Kata galaksi berasal dari bahasa Yunani yaitu galaxias yang artinya sesuatu yang menyerupai susu, karena penampakannya di angkasa yang seperti pita putih yang samar.

Asal kata ini berkaitan dengan mitologi Yunani, Zeus menempatkan anak laki-laki Heracles di dekat Hera. Saat sedang tidur bayi itu menyusu pada Hera hingga menjadikan ia manusia abadi.

Namun Hera terbangun dan terkejut lalu mendorong bayi tersebut hingga menyemburlah air susunya menyembur mewarnai langit malam.

Susu itu menghasilkan pita cahaya yang tipis yang dikenal dengan Milky Way dalam bahasa Inggris. Ungkapan ini sebenarnya lebih merujuk pada galaksi yang kita tinggali yaitu galaksi Bima Sakti. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X