Cara Mudah Hilangkan Kuman pada Sepatu dengan Disinfektan

- Selasa, 26 Mei 2020 | 17:05 WIB
Ilustrasi sepatu. (Unsplash.com/Jakob Owens)
Ilustrasi sepatu. (Unsplash.com/Jakob Owens)

Menjaga kebersihan di tengah pandemi virus corona (Covid-19) sudah menjadi kewajiban semua orang. Tak hanya tubuh, sejumlah barang-barang yang dimiliki juga harus dibersihkan secara rutin. Salah satunya sepatu, terdapat banyak bakteri dan kuman yang bisa memicu berbagai macam penyakit ringan seperti batuk dan flu.

Oleh sebab itu, penting bagi kamu untuk membersihkan sepatu secara rutin menggunakan cairan pembersih sepatu atau disinfektan. Namun, untuk membersihkan sepatu dengan disinfektan kamu harus memastikan bahwa bahan sepatu tidak akan rusak akibat terpapar cairan tersebut.

Pertama, pastikan kamu telah menggunakan sarung tangan terlebih dahulu. Gunakan tisue atau kain untuk membersihkan permukaan luar sepatu. Gosok perlahan untuk menghilangkan noda-noda dan debu yang menempel.

Kemudian semprotkan cairan secara menyeluruh ke badan sepatu. Melansir dari laman Time of India, Selasa (26/5/2020), cairan kimia yang terkandung pada disinfektan sepatu memiliki kadar lebih rendah seperti aseton dan pemutih yang bisa merusak sepatu. Oleh sebab itu gunakan disinfektan yang terbuat dari aerosol.

-
Ilustrasi membersihkan sepatu. (Envatoelements/halfpoint)

 

Setelah itu, diamkan sepatu untuk menyamakan dengan suhu ruangan. Hindari menjemur di bawah sinar matahari langsung.

Sementara itu, bila kamu ingin membersihkan sepatu kulit atau suede, bisa menggunakan penghapus suede. Karena penghapus suede mampu menghilangkan banyak jenis kotoran seperti debu dan noda kering.

Dan yang paling terpenting, hindari penggunaan sepatu basah. Karena kondisi sepatu basah membuat perkembangan bakteri meningkat dua kali lipat. Usai dibersihkan menggunakan disinfektan, ada baiknya dikeringkan secara alami terlebih dahulu. Cara ini ampuh untuk membersihkan bakteri dan kuman yang menempel pada sepatu.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X