Vasco de Gama, Penjelajah Portugis Temukan Jalur Laut Eropa Ke India

- Sabtu, 28 September 2019 | 14:00 WIB
photo/artuk.org
photo/artuk.org

Vasco de Gama adalah seorang penjelajah berkebangsaan Portugis. Dia menemukan jalur laut langsung dari Eropa ke Malabar, India dengan melakukan penjelajahan laut mengelilingi Afrika. 

Pada abad ke -15 Portugis menjadi salah satu negara yang melakukan penjelajahan untuk mendapatkan pasokan kebutuhan salah satunya rempah-rempah. Pada 8 Juli 1497 Portugis menugaskan Vasco de Gama dan timnya untuk berlayar, menemukan jalur baru ke India. 

Setelah 10 bulan dari keberangkatannya di tanggal 20 Mei 1498, de Gama sampai di Calicut, kota perdagangan di India Selatan. De Gama meninggalkan Calicut di bulan Agustus dengan mengisi muatan rempah-rempah untuk disampaikan pada pemerintah Portugis.

Namun perjalanan pulangnya jauh lebih sulit, ia kehilangan banyak awak kapal. Kapal Vasco de Gama berlabuh di Portugis pada bulan September 1499.

Dirinya kembali dikirim ke India pada tahun 1502 untuk melakukan pembalasan terhadap kematian anak buah Cabral seorang pimpinan ekspedisi Portugis. De Gama membawa armada dengan 20 buah kapal dan berhasil. Atas hasil kerjanya itu de Gama diberikan gelar bangsawan oleh raja Portugis.

Editor: Administrator

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X