Buah Lahung, Mirip Durian yang Berwarna Merah

- Selasa, 17 Maret 2020 | 20:00 WIB
Buah lahung. (wikipedia.org/Ezagren)
Buah lahung. (wikipedia.org/Ezagren)

Lahung merupakan tanaman endemik Kalimantan yang tampilannya mirip seperti buah durian. 

Namun kulit buah ini berwarna merah dan memiliki bau yang lebih tajam. 

Durian lahung berpohon besar, tinggi, berbanir dengan bentuk daun yang seperti durian biasa. 

Bunga muncul pada dahan yang tua. Kelopak bunga berwarna merah jambu. Buahnya bulat dengan duri kulit buah yang lebih panjang dan tajam dengan warna merah kehitaman.

Buah ini lebih sulit dibuka sehingga haru dipotong melintang. Daging buah lahung cenderung kuning, lembek dagingnya tebal dan berlemak dan terlihat seperti durian pada umumnya. 

Rasanya manis dengan aroma yang lebih tajam. Tanaman endemik ini kini mulai sulit ditemukan di pasaran.

Daging buah lahung lebih sedikit dari durian, kulitnya malah lebih tebal dibandingkan dengan isi buahnya, sehingga dinilai kurang ekonomis untuk dijual. 

Pohon lahung malah lebih sering dimanfaatkan kayunya karena berukuran besar sehingga membuat buah ini semakin sulit ditemukan. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X