Tawon Vespa Affinis, Predator dengan Sengat Berbahaya

- Selasa, 31 Maret 2020 | 18:00 WIB
Tawon vespa affinis. (wikiwand.com)
Tawon vespa affinis. (wikiwand.com)

Tawon vespa affinis merupakan jenis tawon yang terdapat di kawasan tropis dan subtropis Asia, dari Sri Lanka, Hong Kong, Taiwan, Indonesia sampai Filipina. 

Tubuh tawon ini memiliki panjang sekitar 3 sentimeter dengan didominasi warna hitam dengan belang warna kuning atau oranye di bagian perutnya.

Ujung tubuhnya yang lancip akan mereka gunakan untuk menyengat korbannya. 

Dari 11 subspesies terdapat dua jenis di Indonesia yaitu Vespa affinis indosinensis dan Vespa affinis moluccana.

Tawon vespa affinis bukalah jenis tawon madu melainkan predator yang akan sangat berbahaya jika menyengat secara berkelompok. 

Sengatan tawon ini dapat menyebabkan alergi dengan gejala bengkak, gagal ginjal bahkan meninggal dunia. 

Sengatan pertama tawon ini dapat memicu tawon lainnya untuk ikut menyerang. 

Maka dari itu akan sangat berbahaya jika coba-coba merusak sarang mereka.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X