Monumen Tikus di Rusia, Dibangun Untuk Mengenang Jasa-Jasa Tikus

- Rabu, 26 Februari 2020 | 10:00 WIB
Sebuah monumen tikus didirikan di Institut Cytology dan Genetik di Novosibirsk, Rusia. (wikipedia.org)
Sebuah monumen tikus didirikan di Institut Cytology dan Genetik di Novosibirsk, Rusia. (wikipedia.org)

Tikus dianggap sebagai hama jorok, yang sangat mengganggu dan merugikan manusia. 

Namun di Rusia, didirikan sebuah monumen tikus yang diresmikan pada tahun 2013 lalu. Monumen ini dibangun di Institut Cytology dan Genetik di Novosibirsk, Rusia.

Institut tersebut merupakan sebuah fasilitas penelitian yang terkait dengan Novosibirsk State University yang berusaha untuk lebih memahami sifat DNA.

Ternyata pembangunan monumen ini untuk mengenang jasa-jasa tikus karena telah menjadi bahan percobaan untuk kepentingan ilmu pengetahuan umat manusia. 

Lembaga ini mengumpulkan sumbangan untuk mendanai patung dan taman sekitarnya, yang harganya sekitar $ 50.000 (1,7 juta rubel) pada saat itu.

Monumen tikus ini digambarkan lengkap dengan kacamata sedang merajut sesuatu yang berbentuk DNA. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

Fakta dan Mitos Tahun Kabisat yang Kamu Harus Tau

Rabu, 28 Februari 2024 | 12:25 WIB
X