Jamur Morel Kashmir, Jamur Termahal Di Dunia Dari Himalaya

- Senin, 20 Mei 2019 | 16:04 WIB
(photo/exportersindia)
(photo/exportersindia)

Jamur morel kashmir dikenal sebagai jamur termahal di dunia. Untuk satu kilogram jamur morel kashmir paling tidak kita harus merogoh kocek hingga 5-10 juta rupiah.

Jamur morel kashmir ini juga bisa ditemukan di wilayah Myanmar, khusunya yang berbatasan dengan jalur pegunungan Himalaya.

Jamur morel memiliki ciri seperti tangkai berwarna putih pucat dan batangnya berbentuk silinder dengan bagian bawah lebih besar yang akan berongga apabila sudah matang.

Dalam siklus hidupnya, Jamur morel memiliki sklerotium yang membantu dalam menghadapi tekanan lingkungan yang kurang menguntungkan, seperti suhu rendah di musim dingin.

Karena itu jamur morel merupakan salah satu jamur yang menjadi favorit untuk dimasak. Namun sayang karena tergolong sebagai tanaman langka yang hanya ada di pedalaman hutan atau puncak gunung.

Editor: Administrator

Terkini

Fakta dan Mitos Tahun Kabisat yang Kamu Harus Tau

Rabu, 28 Februari 2024 | 12:25 WIB
X