Hari Ini 7 Tahun Lalu: Jasad Akseyna Ditemukan di Danau UI, Kematiannya Masih Jadi Misteri

- Sabtu, 26 Maret 2022 | 14:28 WIB
Akseyna Ahad Dori (Istimewa)
Akseyna Ahad Dori (Istimewa)

Pada 26 Maret 2015, tepat hari ini enam tahun lalu, ditemukan jasad seorang pemuda bernama Akseyna Ahad Dori (19) di Danau Kenanga, Universitas Indonesia (UI), Depok, Jawa Barat.

Pada awalnya, dia diduga bunuh diri. Namun tidak lama kemudian, kepolisian menyebut dia sebagai korban pembunuhan. Hingga hari ini, pengusutan terkait kematian Akseyna pun masih menjadi misteri.

Dilansir berbagai informasi, kejadian ini berawal dari seorang mahasiswa UI bernama Roni yang melihat ada jasad mengambang di Danau Kenanga pada Kamis, 26 Maret 2015 sekitar pukul 09.00 WIB.

Jasad itu ditemukan dalam kondisi sedang mengenakan ransel yang di dalamnya terdapat sejumlah batu. Diduga, batu-batu tersebut yang menenggelamkannya.

Empat hari kemudian, kepolisian berhasil mengidentifikasi jasad yang ditemukan itu sebagai mahasiswa jurusan Biologi Fakultas MIPA UI bernama Akseyna Ahad Dori.

Proses identifikasi itu dibantu oleh orang tua Akseyna yang berkediaman di Yogyakarta untuk datang ke RS Polri Kramatjati, Jakarta Timur untuk mengidentifkasi jenazah.

Orang tua korban mengenali jasad yang sudah rusak itu berdasarkan bentuk hidung. Selain itu, pakaian dan sepatu yang dikenakan korban sangat dikenali oleh orang tua.

Diduga bunuh diri

Kepolisian menduga bahwa Akseyna bunuh diri dengan cara menenggelamkan diri ke Danau Kenanga. Dugaan itu berdasarkan surat wasiat yang tertempel di kamar kos korban.

Adapun isi surat wasiat tersebut yakni "Will not return for please don't search for existence, my apologies for everything enternally."

Untuk meyakini dugaan, tulisan pada surat tersebut juga diperiksa di Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) dan hasilnya tulisan tersebut identik dengan tulisan Akseyna.

Korban pembunuhan

Penyelidikan yang terus dilakukan pada akhirnya membuat kepolisian ragu terhadap dugaan bunuh diri.

Berdasarkan keterangan para saksi, bukti-bukti dan hasil visum, polisi menyatakan bahwa Akseyna korban pembunuhan.

Hasil visum mengungkapkan bahwa Akseyna diduga sudah tidak sadarkan diri sebelum dicemplungkan ke danau. Hal itu terlihat pada paru-paru korban yang sudah terdapat air dan pasir.

Kemudian, terdapat robekan di sepatu korban yang berarti korban sempat diseret sebelum dicemplungkan ke danau.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X