Pulau Buatan Palm Jumeirah di Dubai Ini Menyerupai Pohon Kelapa Sawit

- Sabtu, 22 Februari 2020 | 22:00 WIB
Palm Jumeirah merupakan pulau buatan manusia di Dubai, Uni Emirat Arab. (Instagram/visitdubai.fr)
Palm Jumeirah merupakan pulau buatan manusia di Dubai, Uni Emirat Arab. (Instagram/visitdubai.fr)

Palm Jumeirah adalah tempat dari beberapa resort paling mewah di Dubai, Uni Emirat Arab. 

Palm Jumeirah merupakan pulau buatan manusia yang jika dilihat dari atas menyerupai pohon kelapa sawit. 

Pulau ini dibangun dari massa tanah yang direklamasi oleh Nakheel, sebuah perusahaan yang dimiliki oleh pemerintah Dubai.

Pulau ini adalah satu dari tiga pulau atau serangkaian kepulauan buatan yang disebut The Palm Islands. 

Proyek pembangunan pulau ini dimulai sejak 2001 silam dan sempat tersendat pada 2008-2009 saat krisis keuangan melanda dunia. 

The Palm Island sendiri dikembangkan dengan baik – dengan jalan, terowongan, dan transportasi umum. Sehingga Anda bisa dengan mudah mengakses berbagai hotel, restoran, dan atraksi di pulau ini. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

Fakta dan Mitos Tahun Kabisat yang Kamu Harus Tau

Rabu, 28 Februari 2024 | 12:25 WIB
X