Unta Kharai, Penghuni Pesisir India yang Suka Berenang

- Rabu, 31 Maret 2021 | 13:01 WIB
Unta Kharai. (downtoearth.org.in)
Unta Kharai. (downtoearth.org.in)

Jika yang selama ini kamu ketahui unta biasanya hidup di padang pasir, ternyata hewan ini ada juga yang hidup di wilayah pesisir dan suka berenang.

Adalah unta Kharai yang berasal dari Kutch, wilayah pesisir di Gujarat, India.

Unta Kharai disebut spesies yang unik karena bisa hidup di 2 ekosistem yang berbeda, yakni padang pasir maupun laut.

Unta Kharai akan berenang menyeberangi perairan tempat mereka digembalakan untuk mencari makan.

Adapun makanannya berupa daun tanaman bakau atau tanaman air asin lainnya.

Biasanya, unta Kharai mampu berenang sejauh 10 kilometer untuk mendapatkan daun tanaman bakau atau tumbuhan air asin lainnya.

Setelah mendapatkan makanannya, unta Kharai akan kembali ke daratan untuk makan.

Nama unta kharai diambil dari makanan kesukaannya yakni tanaman air asin.

Dalam bahasa setempat, yaitu Gujarat, Kharai memiliki arti kata 'asin'. 

Selain itu, unta kharai juga disebut dariyataru, yang berarti 'perenang di air asin'.

Kemampuan unta Kharai bisa mengonsumsi tanaman air asin ini disebabkan karena mereka telah beradaptasi dengan iklim ekstrem di gurung, perairan dangkal atau laut dalam, dan kandungan garam yang tinggi.

Unta Kharai adalah satu-satunya jenis unta yang bisa berenang dan hanya bisa ditemukan di Kutch, Gujarat, India.

Seperti hewan langka lainnya, jenis unta ini juga terancam punah lantaran perubahan iklim hingga serta berkurangnya habitat mereka.
 

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X