Permainan Papan Senet, Media Menghubungi Orang Mati di Mesir Kuno

- Selasa, 13 Oktober 2020 | 12:00 WIB
Ratu Nefertiri bermain senet dalam sebuah karya seni di dalam makamnya. (Dailymail/The Yorck Project)
Ratu Nefertiri bermain senet dalam sebuah karya seni di dalam makamnya. (Dailymail/The Yorck Project)

Bukan hanya di zaman modern saja terdapat permainan horor yang digunakan sebagai media untuk berkomunikasi dengan makhluk halus. 

Permainan serupa ternyata telah ada sejak ribuan tahun yang lalu berdasarkan hasil penemuan para arkeolog. 

Merek menemukan bukti 'permainan papan kematian' kuno yang digunakan orang Mesir kuno untuk menghubungi orang mati, sekitar 3.500 tahun yang lalu. 

Permainan ini disebut senet dan dimainkan oleh semua lapisan masyarakat Mesir kuno sejak pertama kali muncul 5.000 tahun yang lalu sampai kehilangan popularitasnya sekitar 2.500 tahun kemudian. 

Berdasarkan kutipan teks kuno, para arkeolog berpikir bahwa senet kemungkinan besar adalah permainan untuk dua pemain. 

-
(The Journal of Egyptian Archaeology/ Walter Crist)

Masing-masing dengan lima pion yang bergerak di sekitar papan, yang menampilkan tiga baris kotak-kotak dengan sepuluh kolom. 

Mirip seperti ludo. Pemain kemungkinan akan melempar semacam dadu untuk melihat seberapa jauh mereka bisa menggerakkan bidak setiap giliran. Orang pertama yang memindahkan kelima bidak hingga selesai keluar sebagai pemenang.

Awal permainan muncul, catatan arkeolog menyebutkan permainan ini hanya sebagai hiburan. 

-
Papan permainan senet. (The Journal of Egyptian Archaeology/ Walter Crist)

Hingga sekitar 700 tahun setelah pertama kali dimainkan, permainan senet memiliki nuansa yang lebih spiritual, dengan teks kuno yang mengisyaratkan bahwa permainan itu diyakini memiliki hubungan ke alam baka. 

Seni makam Mesir kuno mulai menampilkan gambar yang menggambarkan almarhum bermain senet melawan lawan yang masih hidup.

Teks-teks kuno selanjutnya menggambarkan permainan tersebut sebagai refleksi dari perjalanan jiwa seseorang melalui Duat, dunia orang mati Mesir. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

Fakta dan Mitos Tahun Kabisat yang Kamu Harus Tau

Rabu, 28 Februari 2024 | 12:25 WIB
X