Mitos Foto Bertiga Bikin Orang yang di Tengahnya Meninggal Ternyata Bukan dari Indonesia

- Minggu, 5 Februari 2023 | 17:25 WIB
Ilustrasi wanita foto bertiga. (Freepik)
Ilustrasi wanita foto bertiga. (Freepik)

Kamu mungkin pernah dilarang saat akan foto bertiga. Mitosnya, foto bertiga bisa bikin orang di tengah dalam foto tersebut kehilangan nyawanya alias meninggal.

Bukan cuma itu saja, foto bertiga juga diyakini bakal memunculkan makhluk halus yang kehadirannya tidak diharapkan. Mitos foto bertiga ini awalnya beredar di kalangan masyarakat Jawa.

Katanya, mitos foto bertiga ini muncul sejak adanya teknologi foto dengan menggunakan kamera serta kilatan lampu.

Selain dipercaya bisa mendekatkan diri pada maut, foto bertiga juga dianggap bisa bawa sial.

Kepercayaan tersebut awalnya dipercaya oleh para orangtua zaman dulu hingga akhirnya diturunkan ke anak-anak mereka.

Baca juga: Bukan 'Dijilat Setan', Ini 4 Faktor Penyebab Tubuhmu Mudah Lebam Secara Tiba-Tiba
 
Meski begitu, sampai saat ini masih ada beberapa orang yang percaya mitos foto bertiga bikin meninggal orang yang posisinya di tengah.

Mitos foto bertiga sebabkan kematian tidak memiliki landasan yang kuat sehingga tidak bisa dipercaya.

Mitos Berasal dari Vietnam

-
Ilustrasi perempuan foto bertiga. (Freepik)

Walaupun mitos foto bertiga beredar luas di kalangan orang Indonesia, nyatanya mitos tersebut berkembang dari Vietnam, lho.

Masyarakat di Vietnam meyakini bahwa angka tiga bisa membawa sial. Angka tiga dianggap sebagai angka suci para dewa. Hal itulah yang membuat orang Vietnam 'mengharamkan' foto bertiga.

Baca juga: Mitos Larangan Melangkahi Pohon Bambu yang Merunduk, Konon Seketika Bakal Kesurupan!

Kemudian, alasan lainnya adalah kilatan alias flash kamera dianggap bisa 'menyambar' nyawa orang tersebut sampai meninggal.

Meski demikian, belum diketahui gimana awal mulanya mitos foto bertiga bikin orang yang di tengahnya meninggal masuk dan berkembang di Indonesia, khususnya di kalangan masyarakat Jawa.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X