Peneliti Temukan Ikan Gajah Bisa Berbicara dan Berikan Informasi dalam Waktu yang Tepat!

- Rabu, 9 Juni 2021 | 14:58 WIB
Ikan gajah. (photo/source.wustl.edu)
Ikan gajah. (photo/source.wustl.edu)

Katak dan burung juga ditemukan mengambil jeda yanjg disengaja dalam pidato mereka, dan ternyata,ikan mormyrid atau dikenal ikan gajah, atur waktu keheningan mereka dengan cara yang sama. Di bawah air, ikan air tawar ini berkomunikasi melalui pulsa listrik yang lemah, dan penelitian baru temukan informasi yang mereka kirimkan satu sama lain juga ditandari dengan jeda yang tepat waktu. 

Ketika ditempatkan secara berpasangan, mormyrids secara aktif menghasilkan jeda dalamk sinyal listrik mereka sebelum kirimkan ledakan pulsa listrik. Ketika terisolasi, mereka melakukan ini jauh lebih jarang yang menunjukkan itu merupakan fitur komunikasi mormyrid. 

"Temuan kami bahwa tampilan burst cenderung terjadi segera setelah jeda di mormyrids mirip dengan temuan bahwa penutur manusia cenderung menempatkan jeda sebelum kata-kata dengan konten informasi tinggi," tulis para penulis .

Ini bukan pertama kalinya bagi mormyrids ditemukan mengambil jeda selama komunikais listrik. Faktanya, ikan elektrik lainnya, yang disebut gymnotiformes, juga ditemukan melakukan hal ini selama masa pacaran. Studi baru ini adalah pertama mengusulkan model seluler yang mungkin menjelaskan jeda ini. 

"Menariknya, "skala waktu yang relevan untuk jeda dalam pidato manusia kira-kira mirip dengan komunikasi listrik mormyrids, terjadi dalam kisaran ratusan milidetik hingga detik." lanjut mereka. 

Ini dikenal dengan depresi sinaptik, dan itulah yang mungkinkan otak hewan mempelajari sinyal mana yang paling penting dan karena itu paling membutuhkan perhatian. 

Ketika peneliti secara artifisial merangsang otak tengah ikan listrik dengan sinyal konstan dan mereka melihat sirkuit sensorik ikan menghasilkan respons yang lebih lemah terhadap 'kebisingan' yang terus menerus.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X