Babi Laut, Kerabat Teripang di Laut Terdalam

- Selasa, 10 Desember 2019 | 21:00 WIB
photo/wired.com
photo/wired.com

Babi laut termasuk dalam keluarga Echinodermata yang berkerabat dengan teripang dan bulu babi. Meski hidup di hampir semua lautan, babi laut (Scotoplanes globosa) cukup sulit untuk dilihat secara langsung. 

Mereka hidup di laut terdalam yang lebih dari 1.000 meter, hingga jarang dijumpai manusia. Babi laut ditemukan pada tahun 1882 oleh seorang ahli zoologi Swedi bernama Hjalmar Theel. 

Hewan ini disebut babi karena warna kulitnya yang merah muda, berbentuk lonjong, berlemak dan tentakel di bagian atas dan bawah tubuhnya.

Menggunakan tentakel inilah babi laut menjelajahi lautan. Mereka mencari partikel-partikel organik yang jatuh di dasar laut seperti bangkai ikan.   

Babi laut sering kali tanpa sengaja terperangkap dalam jaring kapal pukat yang akan mengancam keberadaannya.  

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X