Sejarah Terciptanya Turbin Angin Sebagai Tenaga Listrik

- Selasa, 24 September 2019 | 21:00 WIB
photo/ms.wikipedia.org
photo/ms.wikipedia.org


Turbin angin adalah kincir angin yang digunakan sebagai pembangkit tenaga listrik. Pada awalnya turbin angin diciptakan untuk mengakomodasi kebutuhan para petani dalam melakukan penggilingan padi atau keperluan irigasi. 

Belum diketahui secara pasti, dari mana asal turbin angin pertama kali. Namun penggunaan alat ini sebagai tenaga listrik pertama kali di Skotlandia pada tahun 1887. Turbin angin digunakan seorang sarjana bernama James Blyth untuk mengisi baterai untuk penerangan rumahnya.

Hal ini yang menjadi jalan pengembangan turbin angin otomatis oleh ilmuwan Amerika bernama Charles F Brush untuk menghasilkan listrik beberapa bulan kemudian. 
Pengembangan turbin angin terus berkembang, di tahun 1900 Denmark memiliki sekitar 2500 kincir angin untuk keperluan penggilingan, pompa dan pembangkit listrik. 

Pada tahun 1931, Uni Soviet mengembangkan turbin angin di Yalta yang menjadi jalan bagi terciptanya turbin angin modern.  

Editor: Administrator

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X