Dilarang di Indonesia, 4 Negara Ini Justru 'Lazimkan' Wanita Punya Banyak Suami

- Jumat, 24 Juni 2022 | 00:00 WIB
Seorang wanita dengan lima suaminya dan anak mereka di India (Romancemeetslife
Seorang wanita dengan lima suaminya dan anak mereka di India (Romancemeetslife

Pria memiliki lebih dari satu istri (poligami) mungkin sudah menjadi hal yang biasa dan cukup sering ditemukan di beberapa negara. Namun, wanita memiliki lebih dari satu suami masih menjadi hal tabu.

Di Indonesia sendiri, wanita memiliki lebih dari satu suami atau disebut poliandri merupakan hal yang tak wajar bahkan dilarang. Hal ini berkaitan dengan norma agama.

Agama Islam sendiri tidak memperbolehkan poliandri karena dikhawatirkan akan muncul masalah dalam menentukan ayah dari anak yang dikandung oleh istri.

Meski demikian, dikutip dari Guardian, ada beberapa negara yang justru membebaskan praktik poliandri. Negara mana saja?

1. Nigeria

Di Nigeria, ada suku yang mengizinkan wanita memiliki suami lebih dari satu. Di antara Irigwe Nigeria Utara, wanita secara tradisional memperoleh banyak pasnagan yang disebut sebagai 'suami bersama'.

Orang-orang Irigwe di Nigeria mempraktikkan seorang wanita yang memiliki 'suami' bersama sampai dewan mereka memutuskan untuk melarangnya pada tahun 1968.

Sampai tahun itu, wanita pindah dari rumah ke rumah untuk mendapatkan banyak pasangan dan status dari anak-anak ditugaskan pada suami yang ditinggali wanita tersebut.

2. India

Poliandri adalah hal yang lazim di beberapa bagian India Utara, bahkan ada yang menjadikannya tradisi.

Sebagai keturunan Pandawa Pachi (lima bersaudara yang menjadi suami dari seorang wanita bernama Draupadi putri Raja Panchala), mereka percaya bahwa mereka harus meneruskan tradisi tersebut.

Selain mereka, suku Toda dari Nilgris, Najanad Vellala dari Travancore dan beberapa Sistem kasta Nair di India Selatan juga mempraktikkan poliandri.

3. Tingkok

Orang -orang Tibet, Tingkok meyakini bahwa seorang anak bisa memiliki lebih dari satu ayah dan biasany, ketika dua atau lebih saudara laki-laki menikahi seorang wanita, mereka semua memiliki hak sesksual yang sama.

Praktik ini dianjurkan untuk keluarga miskin dan tidak dapat membagi harta mereka di antara anak-anak dari ayah yang terpisah. Bisa dibilang praktik ini dilakuka untuk menjaga harta.

4. Amerika utara dan Selatan

Sekitar 70 persen dari budaya Amazon meyakini bahwa seorang anak memiliki lebih dari satu ayah biologis. "Tupi-Kawahib mempraktikkan poliandri persaudaraan.

Dan di sana, Poliandri atau wanita memiliki lebih dari satu suami adalah hal yang biasa.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

8 Arti Ular Masuk Rumah Menurut Primbon Jawa

Senin, 15 April 2024 | 12:00 WIB
X