Kabar Baik, Innisfree Bakal Rilis Makeup yang Ringan di Wajah, Cocok Digunakan Seharian

- Rabu, 9 Februari 2022 | 09:30 WIB
Koleksi makeup terbaru innisfree. (innisfree)
Koleksi makeup terbaru innisfree. (innisfree)

Hampir semua orang pasti mendambakan makeup yang ringan di wajah, dengan begitu akan terasa nyaman meski digunakan seharian.

Nah, kabar baiknya brand kecantikan asal Pulau Jeju, Korea Selatan, innisfree akan merilis koleksi makeup terbarunya, Airy yang diklaim sangat ringan saat diaplikasikan di wajah, seperti tidak menggunakan apapun.

Dilansir Antara, innisfree bakal merilis produk makeup terbarunya itu pada Maret 2022.

Airy Makeup terdiri dari dua rangkaian yakni Airy Eyeshadow Palette dan Airy Matte Tint.

Airy Eyeshadow Palette merupakan produk riasan mata bertekstur ringan dengan kandungan micropowder dan bahan-bahan yang clean, sehingga aman digunakan di sekitar mata. Kepekatan warna dari eyeshadow ini bisa disesuaikan, sehingga memudahkan pengaplikasian, bahkan untuk pemula.

Baca juga: Tips Makeup Natural untuk Melengkapi Penampilan saat Rayakan Imlek

Setiap palette memiliki empat kombinasi warna, yakni warna dasar, sebagai base, warna utama yang mendefinisikan keseluruhan tampilan mata, warna kecoklatan sebagai contour dan sparkling glitter sebagai topper.

Sementara Airy Matte Tint meliputi produk lip tint dengan hasil matte yang diformulasikan dengan powder gel & Ceramide. Lip tint ini diklaim tidak akan membuat bibir menjadi kering, tidak mudah luntur, tahan lama dan teruji secara dermatologi.

Produk ini juga memiliki 8-free formula yakni animal ingredients, mineral oil, polyacrylamide, imidazolidinyl urea, triethanolamine, PEG surfactant, 6 Parabens (Methylparaben, Ethylparaben, Propylparaben, Butylparaben, Isopropylparaben, Isobutylparaben) dan talc.

Tersedia 8 warna, yakni pink, coral, nude, red, mauve, dan warna lainnnya yang dapat disesuaikan dengan selera atau warna kulit.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X