Kenali Perbedaan Masker Spirulina Asli Dan Palsu

- Selasa, 14 Mei 2019 | 11:10 WIB
unsplash.com
unsplash.com

Masker spirulina saat ini banyak diminati oleh publik. Salah satu masker terbaik untuk perawatan kulit dari alam. Spirulina sendiri merupakan mikroalga biru-hijau yang kaya manfaat. Spirulina juga dipercaya mampu mengeluarkan toksin dalam tubuh.

Masker spirulina terbukti mampu mencerahkan kulit dan manfaat kecantikan lainnya. Maraknya masker spirulina dipasaran ternyata beredar produk tiruannya, lho. Lalu bagaimana ya cara membedakan masker spirulina yang asli dan palsu? Simak jawabannya di bawah ini ya.

1. Perhatikan bentuk kemasan

Masker spirulina yang beredar kebanyakan berbentuk kapsul. Produk yang palsu biasanya mendaur ulang kapsul yang digunakan. Kapsul yang asli bila dibuka maka salah satu ujungnya panjang dan bagian dari penutupnya pendek. Sedangkan masker yang palsu, kapsul pembungkusnya biasanya sama panjang bila dibelah.

Untuk kemasannya, perhatikan dan teliti saat mengecek informasi yang tertera. Jika tidak menemukan tulisan BPOM, bisa dipastikan produk tersebut palsu.

2. Cek warna dan aroma masker

Warna dari masker spirulina yang asli adalah hijau kebiruan. Sedangkan warna masker yang palsu cenderung berwarna hitam pekat.

Aroma yang asli juga mempunyai ciri khas karena didapatkan dari bahan baku alami berupa ganggang biru. Kandungan polisakarida dan gamma linolenic acid memiliki khasiat yang benar-benar bagus untuk kesehatan kulit. Sedangkan produk palsu biasanya tidak berbau harum sama sekali.

3. Tekstur bubuk masker

Masker spirulina asli saat dibuka bubuknya memiliki tekstur yang halus dan lembut. Sedangkan pada yang asli tekstur bubuknya agak kasar dan tidak rata.

Saat dicampur dengan air, masker asli akan bertekstur agak kental, sedangkan jika palsu, apabila dicampur dengan air akan bertekstur cair.

4. Harga yang dijual

Cobalah lihat harga rata-rata yang beredar di pasaran, jika kamu menemukan harga yang jauh lebih murah jangan mudah tergoda ya. Karena bisa saja produk tersebut merupakan masker spirulina yang palsu dan tidak jelas asal usulnya.

Jika kamu menggunakan masker spirulina yang palsu, efek sampinyanya bisa merusak kecantikan kulit muka kamu, lho. Jadi diharapkan lebih berhati-hati dan waspada jika ingin membeli masker spirulina ya.
 

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X