Takashi Murakami Kembali Meluncurkan Koleksi Baru, Jalin Kolaborasi dengan FaZe Clan

- Kamis, 24 Juni 2021 | 14:32 WIB
Tampilan jersey hasil kolaborasi Takashi Murakami dengan FaZe Clan. (photo/Dok. Faze Clan)
Tampilan jersey hasil kolaborasi Takashi Murakami dengan FaZe Clan. (photo/Dok. Faze Clan)

Artis kontemporer ternama, Takashi Murakami baru-baru ini memasuki dunia gaming dengan berkolaborasi berasma FaZe Clan, organisasi esports dan entertainment terdepan berbasis di Los Angeles. 

Dalam kolaborasi ini, motif bunga signature dari Murakami pun menghiasi jersey esports dan sejumlah mousepad berukuran besar dan kecil, yang didominasi warna merah dan biru. Siluet jersey ini menampilkan ikonografi organisasi gaming itu pada bagian dean baju. 

Pada bagian belakang, terdapat nama organisasi di atas nomor "10" dalam lettering jersey. Terdapat 2 pilihan untuk mousepad, ukuran kecil berbentuk persegi dan konstruksi persegi panjang yang lebih besar, dengan pattern serupa dan elemen co-branding yang minim. 

Berdasarkan informasi beredar, koleksi dari FaZe Clan dengan Takashi Murakami ini akan tersedia di app NTWRK pada 28 Juni mendatang. Untuk urusan harga, koleksi ini dijual dengan harga US$50 hingga US$100 atau setara dengan Rp720 ribu hingga Rp 1,4 juta.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X