Menolak Tua, ini Tips agar Terlihat Awet Muda

- Rabu, 15 Januari 2020 | 16:42 WIB
Ilustrasi/consalud.es
Ilustrasi/consalud.es

Seiring bertambahnya usia, penampilan kulit wajah akan berubah. Kulit yang dulunya kencang lama-lama menjadi kendur dan keriput. Meski tidak bisa menolak untuk menua, tapi kamu bisa memperlambat proses penuaan pada kulit wajah.

Kesehatan kulit wajah harus senantiasa dijaga baik dari luar maupun dari dalam. Selain mengkonsumsi makanan sehat bergizi, kamu juga bisa melawan penuaan di kulit wajah dengan cara berikut ini.

1. Tidak Perlu Mengeringkan Wajah

Kamu boleh mengaplikasikan produk kecantikan pada kulit yang masih sedikit basah. Cara ini membantu produk lebih cepat diserap kulit wajah dan dengan cara yang lebih baik.

2. Pijat Wajah ke Arah yang Benar

-
Ilustrasi/getthegloss.com

Sebaiknya kamu memijat wajah ke arah yang benar yaitu, gerakan memutar ke atas. Hindari memijat wajah dengan gerakan ke bawah. Memijat wajah ke arah yang salah dapat menyebabkan timbulnya kerutan atau garis-garis halus.

3. Menggunakan Produk dengan Kandungan Asam Sitrat

Penelitian menunjukkan bahwa sifat antioksidan asam sitrat cukup efektif dalam mencegah penuaan dini pada kulit. Selain itu, juga dapat meningkatkan produksi kolagen di kulit sehingga mencegah pembentukan keriput.

4. Rawat Wajah dengan Benar

-
Ilustrasi/freepik.com

Mulailah untuk mengikuti langkah pembersihan, pengencangan, dan pelembaban pada wajah. Pertama, bersihkan wajah dengan pencuci muka yang sesuai jenis kulit. Setelah dibersihkan gunakan serum untuk menutrisi wajah dan dan jangan lupa pakai pelembab.

Editor: Administrator

Terkini

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X