The Real Sultan! Kylie Jenner Tenteng Tas Mungil Langka Seharga Rp5 Miliar

- Kamis, 11 Agustus 2022 | 19:05 WIB
Kylie Jenner. (Instagram/@kyliejenner)
Kylie Jenner. (Instagram/@kyliejenner)

Disebut sebagai pebisnis wanita terkaya di Amerika Serikat, tak heran apabila melihat Kylie Jenner kerap menenteng tas mungil dengan harga yang fantastis. Kali ini yang mencuri perhatian adalah tas mungil koleksi rumah mode ternama, Hermes.

Tas mungil berwarna silver yang baru-baru ini dipamerkan oleh ibu dua anak itu termasuk koleksi eksklusif yang terbilang langka jumlahnya di pasaran. Bahkan disebut ulta-rare limited edition.

Selain ukurannya yang mini nan menggemaskan, elemen lain yang mencuri perhatian adalah materialnya yang memakai sterling silver. 

Jadi salah satu tas Hermes Kelly paling langka di dunia, tentu saja tas ini boleh dibilang begitu spesial. Harganya pun terbilang cukup fantastis untuk sebuah tas berukuran mungil.

Baca Juga: Rahasia Pengencangan Perut Kim Kardashian dengan Prosedur Laser yang Menyakitkan

Dilihat dari laman @hermes.selebriti di Instagram, tas tersebut dibanderol dengan harga USD350.000 atau sekitar Rp5.075.000.000 alias Rp5 miliar.

Sontak saja warganet pun langsung dibuat terkejut akan harga tas Hermes milik Kylie itu. Mereka berbondong-bondong memenuhi kolom komentar.

"Bisa bisanya sekecil permen yupi 5m," tulis akun @iamrinta***

"Tas kecil bgt seharga rumah mewah," tulis akun @megan***

"Bener2 definisi duit ga tau mau buat apaan lgi," tulis akun @zorro***

"Tasnya kecil bgt palingan cuma bisa masukin bedak ama lipstick doang tp harganya........klw di kampung bisa buat beli rumah mewah beserta isinya plus mobil mewah," tulis akun @bidadari***

Seperti diketahui, pemilik lini bisnis Kylie Cosmetics ini memang dikenal sebagai kolektor sejati tas Hermes. Bahkan lewat kanal YouTubenya beberapa waktu lalu, ia pernah menunjukkan ruangan khusus di rumah untuk menaruh tas high-end koleksinya.

Penulis: Safira Meidina

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

4 Dampak Penggunaan Make Up Saat Berolahraga

Rabu, 20 Maret 2024 | 06:05 WIB
X