Tampil Beda, Tiru 4 Gaya Memakai Lipstik ala Beauty Vlogger Sarah Ayu

- Jumat, 5 Agustus 2022 | 19:30 WIB
Tutorial lipstik ala Sarah Ayu. (Instagram/@sarahayuh_)
Tutorial lipstik ala Sarah Ayu. (Instagram/@sarahayuh_)

Dalam hal makeup, tentu setiap perempuan memiliki gayanya masing-masing. Namun, untuk membuat penampilan lebih berwarna dan menarik, tentu cara pemakaian makeup yang benar perlu dilakukan agar tampilan wajah semakin prima.

Seiring perkembangan tren makeup, gaya dalam pengaplikasian makeup pun turut berubah, termasuk cara memakai lipstik. Bahkan gaya menggunakan lipstik yang terinspirasi oleh negara-negara tetanga pun menjadi tren.

Bukan hanya sekadar mengoles aja, namun ada berbagai macam gaya seperti ombre hingga overlined lips menjadi gaya populer yang kerap digemari oleh beauty enthusiast.

Ingin mengetahui cara pengaplikasian lipstik yang sesuai dengan kamu? Mengapa tidak contek teknik penggunaan lipstik dari  influencer beauty, Sarah Ayu

Berikut Indozone rangkum 9 gaya liptik ala Sarah Ayu, yuk kita simak.

1. Blurred Lips

Cara pertama yang bisa kamu tiru adalah gaya blurred atau samar-samar. Untuk menghasilkan lipstik seperti ini, kamu hanya perlu mengaplikasikan lipstik seperti biasa, kemudian ratakan bagian garis bibir untuk menciptakan warna yang sedikit memudar. 

2. Matte Lips

Tak kalah mudahnya, pengaplikasian lipstik ini hanya membutuhkan bedak atau tissue untuk membuat tampilan lipstik yang kamu kenakan lebih matte. Hasilnya pun akan membuat warna lipstik menjadi lebih menyatu.

3. Ombre Lips

Sempat menjadi tren beberapa tahun belakangan gegara Korean Waves, menggunakan lipstik dengan teknik ini dianggap mampu membuat penampilan lebih fresh layaknya orang Korea.  

Caranya cukup ratakan warna bibir dengan foundation atau bedak, lalu isi bagian dalam bibir dengan warna lipstik yang lebih gelap. Terakhir, kenakan lip gloss supaya bibir terlihat lebih sehat dan fresh.

4. Overlined Lips

Untuk membuat tampilan lebih bold ala western makeup, Sarah Ayu menggunakan cara overlined lipstick. Selain membuat riasan menjadi bold, bibir akan terlihat lebih berisi tanpa filler.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Sarah Ayu (@sarahayuh_)

Penulis: Safira Meidina

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X