Rutinitas Perawatan Kulit Siang dan Malam Hari yang Harus Kamu Lakukan

- Sabtu, 21 November 2020 | 09:10 WIB
Ilustrasi perawatan kulit (freepik)
Ilustrasi perawatan kulit (freepik)

Banyak di antara kita yang tergoda untuk menggunakan rangkaian perawatan kulit yang sama persis di pagi hari dan malam hari.

Tapi ada beberapa langkah yang harus di ubah tergantung pada waktu. Rutinitas pagi harus difokuskan untuk melindungi kulit, sedangkan malam hari adalah waktu untuk menggunakan bahan aktif dan fokus pada pergantian sel.

Nah, dilansir dari Skincare.com berikut ini yang harus kamu ketahui mengenai perawatan malam dan siang hari:

Rutinitas Perawatan Kulit Siang Hari

Untuk perawatan kulit di pagi hari, produk terpenting dalam rangkaian produk adalah SPF 30 atau lebih tinggi. Kamu dapat memilih pelembap yang dikemas dengan SPF.

Selain itu kamu juga disarankan untuk memasukkan bahan-bahan seperti asam hialuronat dan antioksidan di pagi hari untuk melindungi kulit dari penyebab stres lingkungan dan mencerahkan warna kulit.

Rutinitas Perawatan Kulit Malam Hari

Saat malam menjelang, penting untuk membersihkan kulit secara menyeluruh, karena di pagi siang hari wajah penuh dengan kotoran.

Setelah pembersihan, lanjut ke rutinitas malam pada produk reparatif dan khusus malam. Ini adalah waktu terbaik untuk bekerja dengan bahan aktif seperti retinol, peeling dan masker tidur yang lebih berat karena keduanya menawarkan manfaat paling banyak saat kulit dalam mode perbaikan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X