Tips Aman Beli Skincare secara Online, Perhatikan Ini Ya!

- Selasa, 26 Oktober 2021 | 12:29 WIB
Ilustrasi skincare. (Pexels/Rodnae Productions)
Ilustrasi skincare. (Pexels/Rodnae Productions)

Membeli skincare maupun produk kecantikan secara online memiliki tantangan tersendiri. Mulai dari warna yang tidak sesuai, maupun tentang keamanan produk itu sendiri.

Beauty Influencer Kiara Leswara memberikan beberapa tips membeli skincare dan produk kecantikan yang aman secara online. Pertama, kamu harus membuat daftar kebutuhan yang akan dibeli.

"Bikin list kebutuhan mau beli apa supaya kita nggak buka aplikasi semuanya jadi pingin dibeli, jadi lupa sasarannya," kata Kiara dalam virtual media gathering Pembukaan Tokopedia Beauty Awards 2021 dan Makeup Class, Senin (25/10/2021).

Setelah memilih produk sesuai kebutuhan, masukkan ke kolom wishlist agar mudah menyortir produk secara spesifik. Atau kamu juga bisa langsung memasukkannya ke "keranjang belanja".

-
Beauty Influencer Kiara Leswara. (Instagram/kiaraleswara)

"Kemudian cari informasi detail mengenai produk itu. Lihat ulasannya dan lihat apakah produk tersebut dapat sorotan dari influencer," lanjutnya.

Setelah itu, pastikan kamu memilih produk dengan kandungan yang aman. Caranya adalah memeriksa kolom deskripsi atau kemasan apakah menyertakan kode BPOM yang memastikan kandungan produk tersebut aman.

BACA JUGA: Fendi Ajak Kolaborasi Kim Kardashian untuk Koleksi Baru

Kiara juga memberi tips agar berbelanja lebih hemat, kamu bisa memilih promo seperti bundling set yang biasanya lebih murah. Bundling set ini biasanya menawarkan beberapa produk sekaligus dengan harga lebih hemat. Ia juga mengingatkan untuk memakai asuransi apabila berbelanja produk dengan bahan kaca secara online.

"Skincare kan banyak di botol kaca, jangan lupa pakai asuransinya. Lalu ketika buka paket, kita rekam dulu," tandas Kiara.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

4 Dampak Penggunaan Make Up Saat Berolahraga

Rabu, 20 Maret 2024 | 06:05 WIB
X