Indonesia-Turki Jalin Diplomasi Fashion Muslim, 7 Brand Lokal akan Peragakan Busana

- Selasa, 6 April 2021 | 09:41 WIB
Jumpa pers virtual acara
Jumpa pers virtual acara

Indonesia dan Turki dikenal sebagai 2 negara dengan mayoritas penduduk muslim terbesar dan disebut sebagai pasar fashion modest (fashion muslim) terbesar dunia.

Atas dasar itu, Kedutaan Besar Republik Indonesia di Ankara, Turki dan #Markamarie mencoba mengubungkan 2 negara melalui acara bertajuk "Introducing Indonesia".

Acara tersebut diadakan secara hybrid (daring dan luring pada 7-8 April 2021 mulai pukul 14.00-16.00 (waktu Turki) atau 18.00-20.00 WIB di Wisma Indonesia di Ankara.

"Melalui diplomasi fesyen ini, kami bertujuan untuk menghubungkan pusat kedua negara Muslim, Indonesia dan Turki, lebih dekat dari sebelumnya," ujar H.E Lalu Muhamad Iqbal, Duta Besar Republik Indonesia untuk Turki dalam jumpa pers secara virtual, Senin (5/4/2021).

Iqbal juga mengatakan Turki adalah pasar busana muslim yang sangat besar. 

Terlebih lagi negara tersebut juga menjadi sentral untuk perdagangan muslim internasional yang dari beberapa wilayah.

"Introducing Indonesia" sendiri akan menampilkan peragaan busana oleh 7 brand lokal serta presentasi untuk memperkenalkan fashion dan budaya Indonesia.

Adapun ketujuh brand tersebut adalah Elzatta, Wearing Klamby, Jawhara Syari, Thethuna, Medina Zein, Restu Pratiwi dan Hwan Eco Ethnic.

Bukan hanya peragaan busana, "Introducing Indonesia" juga akan menghadirkan pertunjukan Angklung yang dibawakan oleh Dharma Wanita KBRI Ankara dan juga presentasi Prelude to Indonesian Fashion by #Markamarie oleh Franka Soeria.

"Tujuh brand ini dipilih agar show ini merepresentasikan Indonesia. Jadi enggak cuma yang terkenal aja yang diajak tapi yang udah siap jualan, yang kuat dan inklusif," ujar Franka.

Selain itu, dikatakan pula bahwa Ibu Negara Turki, Emine Erdo?an akan menghadiri acara tersebut pada 7 April 2021.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Terkini

4 Dampak Penggunaan Make Up Saat Berolahraga

Rabu, 20 Maret 2024 | 06:05 WIB
X