Ternyata Ini Rahasia Kecantikan Ala Tante Tercantik Asal Taiwan

- Jumat, 17 Januari 2020 | 21:58 WIB
Chen Meifen selebriti asal Taiwan. (photo/Facebook/@immeifen)
Chen Meifen selebriti asal Taiwan. (photo/Facebook/@immeifen)

Chen Meifen merupakan selebriti asal Taiwan yang berhasil memukau warganet dengan penampilannya yang cantik. Ia bahkan pernah menjadi ratu kecantikan dengan wajah awet muda dan bentuk tubuh yang menawan.

Ia pun akhirnya dijuluki 'Tante Tercantik dari Taiwan'. Tips kecantikan Chen Meifen selalu membuat orang penasaran. Ia mengaku bahwa sup dan jahe adalah rahasianya.

-
Chen Meifen. (photo/Facebook/@immeifen)

Tidak hanya dikenal sebagai aktris. Chen juga dikenal penyanyi dan presenter televisi yang berumur 63 tahun. Selama berkarier di dunia hiburan tiga dekade terakhir, penampilannya selalu menarik atensi.

Chen sering dikira masih berusia 30 tahunan. Dilansir melalui MailOnline, Cehan mengaku punya kebiasaan makan sup di pagi hari yang membantu mempertahankan kecantikannya dengan ditambah jahe.

"Biasanya aku menambahkan beberapa potong jahe ke dalam sup dan aku pikir itu membantuku mempertahankan (kecantikan) kulitku," ungkap Chen Meifen.

Dia juga menyarakankan untuk berusaha menjauhi tepung terigu dan mengonsumsi beras cokelat. Ketika memasak, ia juga menggunakan lebih sedikit minyak, garam, dan gula.

Meski bukan pegiat gym dan sulit termotivasi, ia tetap melakukannya. Chen Meifen mengaku menyewa pelatih olahraga dan latihan beban sekali atau dua kali seminggu.

"Aku tahu aku harus terus olahraga, Aku iri dengan orang-orang yang pergi ke gym karena kebiasaan. Aku masih butuh paksaan diri kadang-kadang," kata Chen.

Chen juga mengaku hanya menjaga tubuhnya dengan cara tradisional dan simpel.

"Aku akan berdiri dan pelan-pelan menggunakan tanganku untuk memukul badan dan sendi. Aku percaya itu dapat meningkatkan sirkulasi energi," katanya.

Karena kecantikannya, ia mendapat sebutan 'Tante Tercantik dari Taiwan' sejak berusia 36 tahun oleh seorang presenter televisi paling terkenal di sana.

Editor: Administrator

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X