Daftar Kebiasaan yang Jadi Penyebab Kanker di Kulit, Apa Saja Ya?

- Minggu, 5 Desember 2021 | 15:30 WIB
Wanita cantik. (photo/Ilustrasi/Pexels/Gabb Tapique)
Wanita cantik. (photo/Ilustrasi/Pexels/Gabb Tapique)

Terdapat banyak sekali perawatan yang dilakukan oleh wanita untuk menjaga kesehatan kulit dan dapat tampil maksimal dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Hanya saja, terdapat sejumlah kebiasaan yang dilakukan, malah merusak kondisi kulit seseorang, terburuknya malah sebabkan kanker kulit.  

Sekadar informasi, kanker kulit merupakan salah satu penyakit yang disebabkan oleh kelainan pada sel kulit yang disebabkan karena ada mutasi pada DNA sel. Agar tidak penasaran, berikut daftar kebiasaan yang malah membuat kamu terkena kanker kulit. Berikut ini daftarnya. 

1. Melakukan pola diet yang buruk

Pertama adalah kamu menerapkan pola diet yang buruk. Jika kamu hampir tidak pernah memasukkan buah dan sayuran dalam menu kamu, maka sel dan imun tubuh kamu akan melemah. Hal ini membuat tubuh kamu kesulitan untuk melawan sel kanker. 

Karena itu, kamu diharuskan untuk mengonsumsi setidaknya satu porsi sayuran dan buah-buahan, karena makanan itu punya kandungan antioksidan yang tinggi dan akan menjauhkan kamu dari segala jenis penyakit kanker, salah satunya kanker kulit. 

2. Merokok 

Selanjutnya adalah merokok. Seperti yang diketahui, merokok dapat memberikan efek negatif hingga buruk untuk kesehatan kamu, termasuk untuk wajah. Terdapat beberapa penelitian mengatakan bahwa nikotin yang terhirup tidak hanya menyebabkan kanker paru-paru, melainkan juga kanker pada kulit. 

3. Terlalu banyak mengonsumsi makanan mengandung gula

Jika kamu konsumsi terlalu banyak makanan yang mengandung gula, maka hal ini akan memberikan efek negatif untuk tubuh, terburuknya adalah sebabkan kanker pada kulit. Selain itu, kamu juga dapat terserang penyakit lainnya seperti dengan obesitas dan diabetes. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X