6 Cara Bikin Kulit Kaki Sehat dan Halus di Musim Dingin

- Minggu, 12 Januari 2020 | 08:06 WIB
(Ilustrasi/Pexels/Min An)
(Ilustrasi/Pexels/Min An)

Di musim dan cuaca dingin, kulit kaki cenderung kering. Untuk mengatasinya, kamu bisa menggunakan kaus kaki untuk menjaganya tetap hangat.

Selain itu, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk membuatnya tetap mulus dan sehat. Simak caranya dilansir dari Boldsky, Minggu (12/1/2020).

1. Gunakan scrub

-
(Ilustrasi/Healthline)

 

Saat kulit kering dan kasar, gosok untuk mengangkat sel kulit mati dan kotoran. Gosok menggunakan partikel scrub yang kasar agar kulit menjadi lembut kembali. Lakukan setidaknya seminggu sekali.

2. Jaga Kelembapan

 

Kulit kering saat musim dingin bisa menimbulkan masalah kulit. Jaga agar kaki tetap lembap dengan mengoleskan moisturiser di kaki setiap hari.

3. Pakai Kaus Kaki

-
(Ilustrasi/Pexels/fotografierende)

 

Kaus kaki sangat penting dipakai saat musim dingin. Kamu bisa memakainya saat tidur. Pilihlah kaus kaki yang membuatmu nyaman, seperti bahan katun dan hindari bahan sintetis.

4. Rendam dengan Air Hangat

Kamu juga bisa merendam kaki dengan air hangat selama lima sampai 10 menit. Kemudian angkat dan oleskan moisturiser agar kulit lembut kembali.

5. Pakai Alas Kaki yang Tepat

-
(Ilustrasi/Pexels/Daria Shevtsova)

 

Pilihlah sepatu yang membuat ibu jari nyaman dan rileks. Kamu jika bisa memakai sandal yang terbuka di bagian depan agar kakimu bisa bernapas.

6. Pijat Kaki

Kamu juga bisa memijat kaki pelan-pelan untuk meningkatkan sirkulasi darah dan memperbaiki tekstur kulit. Lakukan seminggu sekali menggunakan minyak kelapa selama 10-15 menit.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X