Sebelum Pakai Lipstik Nude, Ini Empat Hal yang Perlu Kamu Perhatikan

- Kamis, 5 Desember 2019 | 14:44 WIB
Pixabay
Pixabay

Untuk terlihat natural wanita akan menggunakan lipstik atau makeup lainnya berwarna nude. Tapi penggunaan warna nude juga harus berhati-hati karena jika tak tepat dapat membuat kamu pucat dan kusam.

Sehingga kamu perlu menghindari beberapa kesalahan berikut ini saat menggunakan lipstik nude. Apa saja ya?

1. Tak perlu pakai foundation

Saat ini memang banyak yang menggunakan foundation pada bibir sebelum menggunakan lipstik. Tapi saat kamu ingin pakai lipstik nude kamu tak perlu mengaplikasikan foundation pada bibir ya, karena ini membuat kamu terlihat pucat.

2. Sesuaikan dengan warna bibir

Karena tidak semua orang memiliki warna bibir yang sama, jadi kamu perlu menyesuaikan warna lipstik kamu dengan warna bibir agar wajah tidak terlihat kusam.

3. Sesuaikan dengan riasan

Nah, saat menggunakan lipstik nude kamu perlu menyesuaikan dengan  riasan kamu yang kamu gunakan, jangan karena ingin tampil natural,  wajahmu terlihat pucat.

4. Mencocokkan dengan undertone

Sebelum kamu menggunakan lipstik warna nude, kamu sebaiknya mencocokkannya dengan undertone. Kamu yang memiliki kulit putih cocok menggunakan lipstik nude yang mengandung hint pink, sedangkan warna undertone, Neil Scibelli pilihlah lipstik nude dengan nuansa yang menyerupai undertone.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

4 Dampak Penggunaan Make Up Saat Berolahraga

Rabu, 20 Maret 2024 | 06:05 WIB
X