Penyebab dan Tanda Skin Barrier Rusak

- Jumat, 4 Februari 2022 | 17:39 WIB
llustras skin barrier rusak. (Freepik)
llustras skin barrier rusak. (Freepik)

Skin barrier merupakan lapisan terluar kulit yang memberikan proteksi menyeluruh hingga ke bagian dalam. Skin barrier yang rusak harus segera diatasi agar tidak memperparah kondisi kulit wajah.

Namun, beberapa orang tidak menyadari bahwa skin barrier mereka rusak. Ketika mengalami masalah di wajah, mereka hanya fokus memperbaiki masalah wajah itu saja tanpa mencari tahu terlebih dahulu apakah skin barrier rusak atau tidak.

Dikutip dari Healthline, kebiasaan-kebiasaan yang menyebabkan skin barrier rusak yaitu lingkungan yang terlalu lembab atau kering, terlalu banyak kena sinar matahari dan faktor paparan bahan kimia keras.

-
Ilustrasi. (Pixabay/Kjerstin_Michaela)

Selain itu, terlalu keras saat mencuci wajah dengan facial wash dan kondisi kulit tertentu seperti dermatitis atopik juga bisa menyebabkan skin barrier rusak.

Selain itu skin barrier juga bisa rusak karena gaya hidup yang dijalani seperti sering terkena polusi, merokok, kurang tidur, stres hingga diet kurang gizi. 

Lalu, bagaimana cara mengetahui skin barrrier rusak?

Ketika skin barrier rusak, seseorang biasanya akan mengalami kulit kering bersisik, gatal, muncul jerawat, kulit kemerahan, luka lama sembuh dan mudah infeksi.

Untuk menangani skin barrier yang rusak, salah satu cara yang bisa kamu lakukan adalah kembali ke basic skin care yaitu menggunakan cleanser atau sabun pencuci muka, pelembab atau moisturizer pagi dan malam dan memakai sunscreen saat siang hari.

Kamu juga bisa mengganti pembersih wajah dengan kandungan detergen yang tinggi dan PH yang tinggi juga. Hindari pembersih wajah jenis scrub agar kulit tak semakin iritasi.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X