Feni Rose Coba Perawatan Wajah Kayak Sarwendah: Ini Healing Aku

- Rabu, 9 November 2022 | 20:10 WIB
Feni Rose. (Instagram/@fenirose)
Feni Rose. (Instagram/@fenirose)

Feni Rose seakan latah ingin coba perawatan yang sebelumnya pernah dilakukan Krisdayanti, Ayu Ting Ting, hingga Sarwendah. Ia menjajal perawatan wajah yang lagi hype nih.

Perawatan Level Up dan M2M baru saja dicoba presenter cantik yang awet muda ini. Ia menyambangi klinik kecantikan langganannya, yakni Dermapro.

Malahan melakukan perawatan wajah seperti ini jadi momen dirinya healing loh. Nah, siapa nih yang samaan?

"Mau tahu kalau healing-nya aku itu ngapain? salah satunya melakukan perawatan yang paripurna, perawatan yang efeknya paripurna," ucap Feni Rose dalam keterangannya. 

Baca Juga: 10 Alasan Kamu Harus Facial Rutin Tiap Bulan, Cek Nih! (Part 1)
 
Feni Rose bertemu dr. Ellen DR, M.Biomed (AAM) untuk melakukan perawatan tersebut. Dia ingin tampil awet muda meski usianya sudah menginjak 49 tahun.

-
Perawatan wajah Feni Rose. (Dermapro)

 

"Aku bilang ke dokter mau treatment yang lagi hits, yang hasilnya paripurna, bisa mencerahkan kulit dari ujung kepala hingga ujung kaki," kata Feni Rose.

"Aku mau hasilnya bikin muka aku tirus dan kenceng banget, dagu aku juga terlihat lebih tirus." 

dr Ellen menjabarkan, treatment Infus Level Up bisa langsung menyerap ke tingkat sel, jadi bisa lebih cepat untuk mencerahkan. Kemudian bisa meratakan warna kulit, anti oksidan, anti aging.

Baca Juga: 10 Alasan Kamu Harus Facial Rutin Tiap Bulan, Cek Nih! (Part 2)

"Untuk kesehatan di seluruh tubuh dari ujung rambut sampai ujung kaki semua dapet manfaat," ujar sang dokter. 

Lebih lanjut, menurut dr Ellen, selain menjadi cara efektif membuat kulit kencang, manfaatnya memperindah contour wajah. Yaitu dengan Morpheus 8 .

"Morpheus 8 terdiri dari jarum-jarum kecil berlapis emas yang terbukti efektif untuk mengencangkan, memperbaiki tekstur kulit, membuat pori-porinya lebih mengecil. Terus kalau ada acne scar-nya juga akan lebih pudar," katanya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X