7 Rekomendasi Jenis Bunga yang Wangi untuk Parfum

- Jumat, 19 Juli 2019 | 12:27 WIB
photo/Pexels
photo/Pexels

Bunga dan wanita memang tidak bisa terpisahkan. Ada banyak ragam bunga yang bisa ditemui. Bukan hanya indah dipajang atau ditanam, tapi bunga juga memiliki aroma wangi yang alami. Tak jarang, aroma memikat dari berbagai jenis bunga itu sering dijadikan bahan untuk membuat parfum dan produk kecantikan lainnya.

Menurut penelitian, beberapa jenis bunga memiliki keharuman paling tajam sehingga banyak dipakai sebagai bahan dasar parfum, kosmetik, perlengkapan salon/spa, dekorasi ruangan, hingga terapi/obat tradisional untuk kesehatan.

Bunga apa saja ya? Dirangkum Indozone dari berbagai sumber, Jumat (18/7), beriku ini 7 rekomendasi jenis bunga yang digunakan untuk membuat parfum:

1. Bunga Mawar

-
photo/Pexels

Mawar adalah tanaman bunga hias dari jenis herba dan dikenal dengan nama Ratu Bunga. Selain aromanya yang memikat, bunga mawar sering dijadikan lambang kehidupan yang indah, simbol religi dalam peradaban manusia dan berfungsi sebagai obat. Jenis mawar paling populer adalah Mawar Hibrida yang berasal dari Belanda. Sedangkan, tipe Hybrid Tea dan Medium adalah yang paling banyak peminatnya.

2. Bunga Gardenia

-
photo/gardenia.net

Bunga Gardenia menebarkan aroma khas dari tanaman semaknya. Bunga berwarna putih bersih ini telah menjadi ikon beberapa merek parfum terkenal seperti Chanel's Gardenia dan Marc Jacobs Eau de Perfume. Memang, tanaman ini sedikit rumit dalam perawatannya, tetapi hasil yang didapat juga sebanding, mulai dari keindahan dan aromanya.

3. Bunga Lily of The Valley

-
photo/gardenerspath.com

Berikutnya, bunga Lily yang dikenal sebagai simbol kemurnian cinta. Bentuk bunga ini seperti lonceng, kecil imut menggantung, dan berwarna putih berbintik buram kemerahmudaan. Selain itu, aroma memikat dari bunga Lily sering dijadikan salah satu bahan membuat parfum dan produk kosmetik untuk wanita.

4. Bunga Sweet Alyssum

-
photo/Silver Falls Seed Company

Bunga Sweet Alyssum atau disebut Lobularia Maritima mempunyai aroma memikat dan tajam. Warnanya putih dan strukturnya rapi. Bunga Sweet Alyssum masih jarang dibudidayakan untuk keperluan komersil seperti bahan-bahan dasar kosmetik (kecantikan). Padahal, keharuman Sweet Alyssum sudah tidak diragukan lagi.

5. Bunga Chocolate Cosmos

-
photo/longfield-gardens.com

Bunga ini berasal dari Meksiko dan merupakan bunga liar dan hampir punah. Tahun 1902, beberapa peneliti melestarikan jenis bunga ini sebagai bunga klon tunggal. Tanamannya berjenis perdu, berwarna cokelat tua dengan diamater bunga sekitar 3-4 centimeter

Bunga Chocolate Cosmos termasuk jenis bunga beracun, jadi dilarang keras dimainkan oleh anak-anak. Karena itu, bunga ini hanya cocok dijadikan tanaman hias dikebun atau pekarangan rumah saja. Aroma permen cokelat dan vanili dari bunga ini, apalagi saat musim panas tiba, bisa diekstrak menjadi parfum.

6. Bunga Wisteria

-
photo/gardeningexpress.co.uk

Blaugeren atau Wisteria merupakan jenis bunga Fuji di Jepang dan menjadi lambang kota Kasubake, Saitama dan simbol keselamatan dunia, cinta, umur panjang. Tanaman hias ini memiliki bunga-bunga ungu yang sangat cantik dan harumnya begitu tajam. Namun, bunga Wisteria termasuk jenis bunga beracun, jadi harus berhati-hati.

7. Bunga Sedap Malam

-
photo/Wikipedia

Tanaman asli dari Meksiko ini termasuk family dari Amaryillidaceae. Tinggi batang bisa mencapai 1,8 meter, dan memiliki akar tinggal di bawah tanah. Warnanya putih persih dan mengeluarkan harum semerbak di waktu malam.

Minyak asiri yang dihasilkan bunga sedap malam bisa diambil untuk pembuatan kosmetik dan parfum. Selain itu, kandungan yang ada di dalam bunga adalah methyl benzoate, methyl anthranilate, benzyl benzoate, methyl salicylate, benzoil acid dan ketone. Aroma manis yang sangat kuat diciptakan dari ekstrak minyak sedap malam. Karena itu, ia banyak digunakan dalam pembuatan parfum, terutama parfum dengan tipe oriental.

Editor: Administrator

Terkini

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X