Bingung Milih Skincare? Inilah Tips Aman Memilih Skincare dari Ahli Dermatologi

- Jumat, 23 September 2022 | 08:00 WIB
Ilustrasi ahli dermatologi (Freepik)
Ilustrasi ahli dermatologi (Freepik)

Semakin banyaknya kemunculan brand skincare, maka semakin bingung juga untuk memilih brand skincare yang cocok untuk kulit kita.

Sebetulnya, yang terpenting adalah memilih skincare yang aman untuk kulit kamu loh, bestie. Nah, tips aman memilih skincare seperti apa ya?

Baca Juga: Tips Kulit Glowing ala Beauty Influencer Thea Bernice dengan Skincare Simpel Anti Ribet

dr. Silvy Sicilia Ahliawan, Dokter Estetika menjelaskan bahwa kita harus mengetahui terlebih dahulu permasalahan kulit kita dalam memilih skincare.

"Kita harus tau kulit kita, permasalahan kulit kita apa, baru kita cari skincare yang sesuai dengan permasalahan kulit kita," kata dr. Silvy dalam Grand Launching REGENIX Skincare di kawasan Jakarta Pusat, Rabu (21/9/2022)

-
dr. Silvy Sicilia Ahliawan dalam Grand Launching REGENIX Skincare di kawasan Jakarta Pusat, (21/9/2022) (INDOZONE/Nandya)

Baca Juga: Waduh, Beauty Vlogger Tasya Farasya Akui Malas Skincare-an, Kok Bisa?

Tips aman memilih skincare juga kemudian dijelaskan oleh dr. Silvy,

"Yang pasti ada BPOM ya, tidak mengandung steroid, tidak mengandung parabens, tidak mengandung fragrance juga, supaya kulit sensitif pun bisa memakai skincare tersebut," ujarnya dalam kesempatan yang sama.

Nah, ternyata penting loh memilih produk skincare yang sudah terdaftar BPOM dan yang pasti tidak mengandung bahan-bahan berbahaya seperti yang sudah disebutkan.

Itulah tips supaya bisa memilih skincare yang tepat dan aman buat kamu. Pastikan sesuaikan dengan jenis permasalahan kulit dan tipe kulit kamu juga. Jangan sampai salah pilih produk skincare ya, girls!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X