Dokter Kulit Bantah Minum 8 Gelas Air Sehari Bikin Kulit Awet Muda

- Kamis, 3 Oktober 2019 | 15:01 WIB
ilustrasi/Healthline
ilustrasi/Healthline

Semua orang tentu setuju bila air mineral memiliki peranan yang sangat penting untuk tubuh. Bahkan seseorang dianjurkan untuk minum air mineral 8 gelas sehari. Hal ini tentu saja untuk menghindarkan tubuh dari dehidrasi.

Tidak hanya berguna untuk mencegah tubuh dari dehidrasi, konsumsi air mineral juga dipercaya bisa mempercantik kulit dan menyehatkan kulit. Bahkan banyak artis luar negeri yang mengaku bahwa kulit glowing mereka karena banyak mengkonsumsi air mineral. Seperti Jennifer Aniston dan Gabrielle Union yang pernah mengatakan bahwa rahasia kulit cerahnya karena sering minum air putih dalam jumlah yang banyak.

-
ilustrasi/intelektualtakeout

Mengkonsumsi air putih memang dianjurkan untuk kesehatan tubuh, namun jika berbicara manfaat air putih untuk membuat kulit awet muda, hal ini tidak benar secara keseluruhan. Setiap orang memiliki kebutuhan air yang berbeda-beda, bergantung pada aktivitas dan ukuran tubuh. Ketika tinggal di cuaca yang panas, kamu harus lebih banyak konsumsi air karena cuaca panas. Saat merasa haus, ada baiknya kamu langsung minum karena ini adalah sinyal dari tubuh yang membutuhkan air.

Menurut dermatologist, Dr. Leslie Baumann, air tidak dapat meningkatkan level kelembapan kulit. Jadi meskipun kulit kering atau dehidrasi, tidak bisa hilang begitu saja dengan mengkonsumsi air mineral, kamu tetap membutuhkan produk perawatan kulit.

-
iustrasi/Women Health

Di sisi lain, sebuah penelitian yang dilakukan oleh University of Missouri-Columbia Study, mengungkapkan bahwa meminum 500 ml air putih memang dapat meningkatkan sirkulasi darah ke kulit. Namun ini tidak ada hubungannya dengan kondisi kulit.

"Lapisan luar kulit, sudut stratum dirancang untuk mencegah kehilangan air dari kulit ke bagian luar dan bertanggung jawab atas karakteristik 'kedap air' dari tubuh" ungkap Fayne L. Frey, MD, dokter spesialis kulit dan spesialis pertahanan kulit.

Dokter Frey mengatakan bahwa memang ada penelitian yang menunjukkan bahwa konsumsi air dapat membuat kulit terhidrasi, namun hal ini tidak berlaku bagi mereka yang memiliki kulit normal. Fayne menambahkan jika penampilan kulit tergantung pada kemampuan kulit untuk menahan air.

-
shutterstock

"Pada orang sehat dengan ketebalan kulit normal, kelebihan air belum terbukti mencegah keriput, menghilangkan garis-garis halus, atau tanda penuaan lainnya," ujar Dr Frey.

Frey mengungkapkan untuk memiliki kulit yang cerah dan sehat harus dilakukan perawatan kulit secara rutin dengan menggunakan krim pelembab yang dapat mencegah kulit dari kekeringan.

-
ilustrasi/fashion lady

 

Sementara itu, dokter kulit bernama Joel Schlessinger mengatakan bahwa minum banyak air putih tidak akan berpengaruh pada kondisi penampilan kulit, terkecuali saat tubuh benar-benar merasa dehidrasi. Menurutnya, kulit dapat terhidrasi dengan dua cara yaitu produksi minyak secara natural yang keluar dari kulit, dan penggunaan tropikal, seperti krim, lotion dan serum.

Direktur medis klinik Juverne, Sonam Yadav, MD menjelaskan untuk mendapatkan kulit yang sehat cobalah untuk melakukan diet perawatan kulit dengan membatasi karbohidrat olahan dan banyak mengkonsumsi lemak sehat. Cara seperti ini dapat mengurangi penguapan air pada kulit.

Artikel Menarik Lainnya:

 

Editor: Administrator

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X